Perancangan Ulang Museum Pendidikan UPI Bandung - Dalam bentuk buku karya ilmiah

OKTIPRIMA SANTA WARDANI

Informasi Dasar

139 kali
24.04.2546
729
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Di Indonesia terdapat banyak sekali museum, salah satunya adalah Museum Pendidikan Nasional UPI yang berada di Kawasan Universitas Pendidikan Indonesia Bandung. Museum ini memiliki koleksi yang berfokus pada pendidikan yang tersaji dalam bentuk buku, peralatanperalatan yang digunakan sejak jaman klasik hingga jaman modern, informasi tertulis, patung, dan diorama-diorama yang menggambarkan peristiwa pendidikan. Pada penataan koleksi yang ada, interior museum Pendidikan Nasional UPI sebagian besar ruangan memiliki desain pencahayaan belum memenuhi kebutuhan ruang pamer yang mana seharusnya mampu menampilkan warna, bentuk, tekstur, dan informasi yang jelas sehingga memungkinkan pengunjung dapat melihat benda koleksi dan teks dengan jelas dan informasi dapat diterima dengan baik. Studi eksplorasi desain akan memperlihatkan proses desain pada pencahayaan dan penataan display koleksi dengan pendekatan desain pencahayaan arsitektur. Studi ini menggunakan metode practice-based research, dimana eksplorasi meliputi aktivitas nyata sebagai pengunjung sebagai bagian dari proses pencarian data. Hasil eksplorasi memeperlihatkan alternatif pencahayaan yang mampu menciptakan ambiance ruang menarik dan sesuai dengan tujuan dari museum yakni menampilkan secara jelas informasi dari benda koleksi dan teks yang disajikan. Kontribusi dari perancangan ini dapat memberikan wawasan baru bagi museum untuk membuat pencahayaan yang baik dan inovatif.
Kata kunci: Museum, Pendidikan, Pencahayaan

Subjek

INTERIOR DESIGN - MUSEUM
 

Katalog

Perancangan Ulang Museum Pendidikan UPI Bandung - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
xiii,195p.: il,; pdf file
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

OKTIPRIMA SANTA WARDANI
Perorangan
Widyanesti Liritantri, Fajarsani Retno Palupi
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Desain Interior
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • DCI4E6 - TUGAS AKHIR/SKRIPSI

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini