Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui strategi electronic word of mouth yang dilakukan Seblak Baper Instan pada akun media sosial Instagram. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui strategi Seblak Baper Instan dalam menyebarkan electronic word of mouth untuk mencapai tujuan sebagai seblak instan No. 1 di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan jenis penelitian konstruktivis. Objek penelitian pada penelitian ini adalah strategi electronic word of mouth. Pembahasan dalam penelitian ini membahas seputar langkah yang dipilih oleh Seblak Baper Instan dalam menyebarkan electronic word of mouth pada akun Instagramnya dilihat dari tahap perencanaan, pelaksanaan dan evaluasi. Hasil dari penelitian ini adalah, pada tahap perencanaan, Seblak Baper Instan memilih media sosial Instagram sebagai wadah penyebaran electronic word of mouth melalui fitur yang terdapat pada Instagram, program giveaway, testimoni konsumen dan juga bekerjasama dengan para endorser untuk membantu melakukan kegiatan electronic word of mouth. Pada tahap pelaksanaan Seblak Baper Instan fokus menggunakan fitur feed dan Instastory pada Instagram dengan konten tentang informasi produk, testimoni konsumen dan hasil foto atau video endorser. Seblak Baper Instan juga membuat hashtag #seblakbaperinstan agar memudahkan konsumen maupun calon konsumen dalam mencari informasi tentang Seblak Baper Instan di Instagram. Pada tahap evaluasi Seblak Baper Instan didapatkan electronic word of mouth terbesar berasal dari testimoni konsumen dan endorser yang mengahasilkan penambahan followers dan publisitas secara signifikan.
Kata kunci : Strategi, Electronic Word of Mouth, Instagram