Indonesia terkenal dengan kekayaan alamnya yang melimpah. Karena kekayaan ini, banyak potensi yang dapat digunakan sebagai inovasi penggunaan material alami dalam pembuatan busana, salah satunya adalah sisik ikan gurami. Ikan gurami atau disebut Indonesian goramy merupakan salah satu ikan asli perairan Indonesia. Ikan gurami berasal dari perairan Jawa Barat. Selain dagingnya yang umum dijadikan bahan konsumsi oleh masyarakat, sisik ikan gurami juga memiliki potensi yang dapat digunakan sebagai salah satu alternatif material embellishment, karena bentuknya yang menyerupai manik-manik sequin. Embellishment sendiri berarti berbagai tambahan pemanis pada suatu desain busana. Teknik embellishment cukup beragam, contohnya beading dan embroidery. Pengaplikasian embellishment sudah cukup umum di temukan di berbagai produk busana. Dalam penelitian ini, perancangan busana terinspirasi dari cerita rakyat Putri Kandita atau biasa banyak dikenal sebagai Nyi Roro Kidul. Penelitian ini dilakukan dengan metode pengumpulan data kualitatif berupa studi pustaka, observasi, wawancara, eksplorasi dan eksperimen. Pengumpulan data tersebut berguna untuk mendukung penelitian yang dijalankan. Dari penelitian tersebut, hasil akhir yang diperoleh adalah produk fashion berupa tiga busana demi couture dengan paduan kain taffeta dan maxmara dilengkapi dengan embellishment berupa perpaduan bordir dengan motif ukir Pajajaran dan sisik ikan gurami yang diaplikasikan dengan tenik beading.