Fenomena hijrah artis saat ini semakin marak terjadi di Indonesia. Fenomena hijrah sudah terjadi pada tahun 2013, dan pada tahun 2018 fenomena hijrah artis semakin sering ditayangkan oleh media televisi dan menjadi sorotan utama pada dunia hiburan. Hijrah yang dilakukan oleh kalangan artis saat ini lebih cenderung kepada bentuk hijrah maknawiyah yaitu berupa merubah penampilan, perbaikan pola pikir, dan perilaku menjadi lebih baik lagi. Fenomena ini pun mendorong masyarakat indonesia yang merupakan mayoritas beragama Islam terdorong untuk berhijrah. Prilaku positif ini sangat berdampak pada permintaan pasar yang bertambah dan menjadikan Indonesia sebagai kiblat fesyen muslim dunia. Permasalahan pada penelitian ini ialah keterbatasan pemanfaatan teknik rekarakit terutama crochet pada produk busana muslim. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengoptimalkan teknik rekarakit khususnya crochet pada produk desain busana muslim dengan mengambil inspirasi lokal konten yaitu bunga Anggrek Jingga. Dengan menggunakan metode kualitatif yaitu mengumpulkan data melalui observasi, pustaka dan wawancara, serta melakukan eksperimen. Hasil akhir dari penelitian ini ialah berupa busana muslim dengan menjadikan eksplorasi teknik crochet sebagai unsur dekoratif utama pada produk fesyen dengan menggunakan inspirasi Anggrek Jingga.
Kata kunci : Fesyen Muslim, Hijrah Artis, Crochet, Anggrek Jingga, Designer Wear