ANALISIS STRUKTUR NARASI TERHADAP REPRESENTASI DISKRIMINASI PADA FILM ANIMASI ZOOTOPIA (Analisis Naratif dengan Model Tzvetan Todorov)

LUQMAN ABYADH JUNDANA

Informasi Dasar

18.04.1015
791.437
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Film Zootopia (2016) mengisahkan seekor kelinci betina bernama Judy Hopps yang memiliki keinginan menjadi seorang polisi di kota Zootopia. Sedangkan yang mendominasi sebagai polisi adalah hewan predator. Oleh sebab itu, Judy bertekad untuk menjadi hewan non-predator pertama yang menjadi polisi. Ia berlatih hingga pada akhirnya Judy dapat memasuki kepolisian di Zootopia. Namun, kenyataan yang didapatkan saat mulai bekerja menjadi seorang polisi di Zootopia, ia diremehkan oleh Chief Bogo yang merupakan pimpinan polisi di kota Zootopia. Tak hanya itu, ia juga terlibat pada kasus pencarian hewan-hewan predator yang hilang di Zootopia dan Judy hanya diberikan waktu selama dua hari sedangkan polisi predator lainnya diberikan waktu sampai hewan-hewan yang menjadi misi mereka ditemukan.

Pada film Zootopia ini, terdapat beberapa adegan yang menyampaikan pesan diskriminasi. Oleh sebab itu, penelitian ini ingin menunjukan beberapa pesan diskriminasi dengan menggunakan analisis narasi yang dibatasi pada klarifikasi narasi menurut Tzvetan Todorov. Tzvetan Todorov mengatakan bahwa suatu cerita memiliki bagian awal, bagian tengah, dan bagian akhir atau disebut juga dengan istilah alur cerita. Penelitian ini ingin menganalisis bagaimana representasi diskriminasi pada film Zootopia khususnya adegan-adegan serta dialog-dialog yang mencirikan representasi diskriminasi.

Berdasarkan analisis yang telah dilakukan dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat 4 representasi diskriminasi pada alur awal dalam film Zootopia, 4 representasi diskriminasi pada alur tengah pada film Zootopia dan 3 representasi diskriminasi pada alur akhir dalam film Zootopia. Selain itu terdapat 11 adegan yang merepresentasi diskriminasi dan 6 tipe diskriminasi langsung yang terkandung pada film Zootopia dan 5 tipe diskriminasi tidak langsung yang terkandung pada film Zootopia.

Kata Kunci : Diskriminasi, Film, Tzvetan Todorov

Subjek

FILM
 

Katalog

ANALISIS STRUKTUR NARASI TERHADAP REPRESENTASI DISKRIMINASI PADA FILM ANIMASI ZOOTOPIA (Analisis Naratif dengan Model Tzvetan Todorov)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

LUQMAN ABYADH JUNDANA
Perorangan
Idola Perdini Putri
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2018

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini