PENGARUH PEKERJAAN, KESEMPATAN PENGEMBANGAN KARIR, PELATIHAN, KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI DI UNIVERSITAS TELKOM

HELMINA AF

Informasi Dasar

16.04.1431
658.314 22
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

Tahun 2015 merupakan tahun kedua Telkom University (Tel-U) berkontribusi bangsa melalui kegiatan tri dharmanya. Agar Universitas Telkom mampu mengelola sendiri, mempunyai kadar daya saing (competitiveness) yang tinggi, serta berkualitas, maka salah satu komponen sumber daya yang turut menentukan kualitas pelayanan lembaga pendidikan tinggi adalah kualitas sumber daya manusianya. Salah satu cara mempertahankan pegawai adalah dengan cara memperhatikan kepuasan kerjanya. Kepuasan kerja pegawai di Universitas Telkom belum tercapai secara optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh pekerjaan, kesempatan pengembangan karir, pelatihan, keselamatan dan kesehatan kerja terhadap kepuasan kerja pegawai di Universitas Telkom. Teknik pengambilan sampel penelitian ini yaitu stratified random sampling dan jumlah sampel pada penelitian ini yaitu sebanyak 214 responden terdiri dari karyawan dan dosen tetap. Pengujian hipotesis dengan menggunakan uji F menunjukkan bahwa pekerjaan, kesempatan pengembangan karir, pelatihan, keselamatan dan kesehatan kerja berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai. Namun, berdasarkan hasil uji hipotesis secara parsial, variabel yang berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasan kerja pegawai di Universitas Telkom adalah variabel pekerjaan, kesempatan pengembangan karir, dan pelatihan sedangkan variabel keselamatan dan kesehatan kerja tidak berpengaruh terhadap kepuasan kerja pegawai. Analisis kebutuhan pelatihan dan seleksi pelatih, perencanaan karir dan pengadaan Job Tender serta pemberian pekerjaan yang menantang untuk pegawai diperlukan untuk meningkatkan kepuasan kerja pegawai di Universitas Telkom agar para pegawai dapat memberikan kontribusi lebih dalam kegiatan Tri Dharmanya

Kata kunci : Pekerjaan; Kesempatan Pengembangan Karir; Pelatihan; Keselamatan dan Kesehatan Kerja; Kepuasan Kerja

Subjek

JOB SATISFACTION
 

Katalog

PENGARUH PEKERJAAN, KESEMPATAN PENGEMBANGAN KARIR, PELATIHAN, KESELAMATAN DAN KESEHATAN KERJA TERHADAP KEPUASAN KERJA PEGAWAI DI UNIVERSITAS TELKOM
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HELMINA AF
Perorangan
Ratri Wahyuningtyas
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2016

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini