PENGARUH KOMPETENSI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. DAYAMITRA TELEKOMUNIKASI TBK - Dalam bentuk buku karya ilmiah

RIZKI BAYU ANDIKA

Informasi Dasar

251 kali
24.05.407
001.3
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

Perkembangan zaman yang begitu pesat telah memaksa perusahaan untuk dapat beradaptasi dalam merespon setiap perubahan bisnis untuk dapat berdaya saing tinggi. Karyawan sebagai asset Perusahaan menentukan daya saing Perusahaan di masa depan melalui kinerja karyawan yang berkontribusi terhadap pencapaian organisasi. Kompetensi dan motivasi menjadi faktor yang dapat memengaruhi kinerja karyawan yang berdampak pada daya saing Perusahaan.
Penelitian ini dilakukan di PT. Dayamitra Telekomunikasi Tbk (Mitratel). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kompetensi, motivasi serta kinerja karyawan di PT. Dayamitra Telekomunikasi Tbk (Mitratel). Selain itu, penelitian ini juga dilakukan untuk mengetahui pengaruh kompetensi karyawan, motivasi karyawan terhadap kinerja karyawan di Mitratel.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian kuantitatif dengan kuisioner dan studi kepustakaan sebagai metode pengumpulan data. Penelitian ini menggunakan teknik probability sampling yang terdiri dari 204 Karyawan tetap Mitratel dari 5 (lima) direktorat yang ada di perusahaan. Teknik analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah Structural Equation Modeling (SEM) - Partial Least Square (PLS).
Hasil penelitian menunjukkan kompetensi karyawan dalam kategori sangat kompeten, motivasi karyawan dalam kategori sangat tinggi dan kinerja karyawan dalam kategori sangat baik. Berdasarkan hasil korelasi antar konstruknya dapat disimpulkan bahwa kompetensi dan motivasi kerja karyawan terbukti memiliki pengaruh terhadap kinerja karyawan.
Hasil penelitian ini dapat dijadikan sebagai bahan evaluasi terhadap upaya peningkatan kinerja karyawan di perusahaan. Selain itu, penelitian ini dapat dijadikan arahan dalam meningkatkan kompetensi dan motivasi karyawan. Peningkatan kompetensi dan motivasi karyawan ini sangat mendukung dalam terwujudnya kinerja karyawan yang tinggi dalam upaya perusahaan untuk menjadi #1 Digital InfraCo di pasar APAC (Asia-Pacific).
 

Subjek

SUMBER DAYA MANUSIA
 

Katalog

PENGARUH KOMPETENSI DAN MOTIVASI KERJA TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA PT. DAYAMITRA TELEKOMUNIKASI TBK - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
92p.:il,;pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RIZKI BAYU ANDIKA
Perorangan
Ratri Wahyuningtyas
 

Penerbit

Universitas Telkom, S2 Manajemen
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • MMFA13 - MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini