ABSTRAK
Penelitian ini menyoroti meningkatnya kesadaran masyarakat Indonesia akan
pentingnya mengonsumsi makanan halal, terutama dengan maraknya penggunaan
media sosial sebagai sumber informasi. Konsumen Muslim cenderung memilih
restoran bersertifikat halal, terutama di restoran All You Can Eat, namun beberapa
restoran yang tidak memiliki sertifikat halal menggunakan tanda "No Pork, No
Lard" untuk menarik konsumen. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis
pengaruh desain pesan halal "No Pork, No Lard" terhadap keputusan pembelian
konsumen dengan menggunakan metode kuantitatif dan kausal. Data dikumpulkan
melalui kuesioner dari 396 responden, dan dianalisis menggunakan purposive
sampling serta regresi linear berganda, dengan variabel independen yaitu
expression (X1), convention (X2), dan rhetoric (X3) dan variabel dependen adalah
keputusan pembelian konsumen. Hasil analisis statistik yang diolah menggunakan
SPSS 27 menunjukkan bahwa desain pesan halal "No Pork, No Lard" memiliki
pengaruh signifikan sebesar 49,7% terhadap keputusan pembelian konsumen di
Wangja Korean Barbeque dengan nilai korelasi (r) sebesar 0,497.
Kata Kunci: Design Message Logic, Pesan Halal, Keputusan Pembelian