Salah satu faktor penghambat target pasar yang dituju perusahaan dalam mencari bantuan psikolog adalah ketidaktahuan mereka tentang informasi layanan konseling yang terpercaya. Mereka membutuhkan informasi yang jelas terkait perusahaan, profil tenaga kerja psikolog profesional, dan identitas visual yang dapat mencapai daya tarik masyarakat. EPIC Consulting sebagai salah satu biro layanan konsultasi psikolog di Pematangsiantar belum memiliki website yang memiliki keunggulan sebagai sarana informasi dan memiliki kekurangan dalam membangun identitas visual. Pengumpulan data dilakukan melalui metode observasi terhadap perusahaan EPIC Consulting, metode wawancara dengan pihak terkait, metode kuesioner terhadap target sasar, serta metode studi pustaka. Data-data yang diperoleh akan dianalisis dengan metode analisis SWOT (Strenght, Weakness, Opportunity, dan Threat) dan kemudian hasil dari analisis akan dibuat sebuah perancangan desain website yang mampu mendapatkan keparcayaan target sasar. Diharapkan dengan adanya tugas akhir ini dapat membantu EPIC Consulting dalam mengembangkan perusahaan serta mencapai visi dan misi perusahaan.