Fotografi sudah menjadi hal yang biasa ditemukan setiap saat. Fotografi pun disebut sebagai pencerminan kembali realitas .Disebut demikian karena fotografi mengambil bagian dari suatu peristiwa yang terjadi saat itu untuk diabadikan moment. Semakin berkembangnya zaman, semakin banyak muncul teknik fotografi baru. Salah satunya yaitu Fotografi Infrared. Hal ini tercipta karena adanya gabungan dua teknik yang berbeda yaitu teknik foto dan teknik infrared yang biasanya dilakukan pada kegiatan penelitian atau sains. Emosi pun menjadi salah satu pendukung dalam memperkuat pesan karya. Media foto menjadi salah satu cara untuk mengekspresikan dan menangkap kejadian itu. Sendu merupakan emosi yang selalu dianggap memiliki emosi negative. Namun di sisi lain terdapat hal menarik. Emosi dapat diperlihatkan dengan beberapa cara, seperti suasana, ekspresi, dan gerak tubuh. Dengan fotografi, hal itu akan memperlihatkan sisi menarik dari emosi sendu itu sendiri dengan menggunakan objek pendukung. Dalam karya ini objek yang akan memperlihatkan emosi sendu itu merupakan seorang wanita. Wanita dapat memperlihatkan sisi emosionalnya lebih dalam dari berbagai hal seperti ekspresi dan gerak tubuh. Dengan menggunakan teknik Fotografi Infrared, visual yang dihasilkan akan berbeda dengan yang lainnya. Dikarenakan hasil visual memiliki warna yang cenderung dingin dan negatif.
Kata Kunci : Fotografi, Infrared, Sendu.