PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA PT XYZ)

ENDAH NOVITA

Informasi Dasar

172 kali
22.04.1757
658.312 5
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

PT XYZ merupakan perusahaan besar yang ada di Indonesia. Perusahaan dituntut agar dapat terus berkembang dan beradaptasi. Maka dari itu perusahaan membutuhkan sumber daya manusia yang memiliki kinerja yang baik, dari banyaknya faktor yang dapat memengaruhi kinerja terdapat salah satu faktor yaitu kompensasi.

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari kompensasi terhadap kinerja karyawan Pada PT XYZ. Dimana pada penelitian ini akan meneliti mengenai tingkat kompensasi karyawan, tingkat kinerja karyawan, dan pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan pada PT XYZ.

Metode penelitian yang digunakan yaitu metode kuantitatif, dengan sampel sebanyak 112 responden dengan menggunakan teknik aksidental sampling. Pertanyaan terdiri dari 23 pertanyaan dengan menggunakan skala 5 likert. Data yang diperoleh akan diolah menggunakan SPSS 25 untuk dicari regresi linear sederhana yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh kompensasi terhadap kinerja, serta data akan di interpretasi menggunakan teknik data analisis deskriptif

Hasil dari pengolahan data menunjukan bahwa kompensasi memiliki pengaruh siginifikan positif terhadap kinerja karyawan. Besar pengaruh kompensasi terhadap kinerja karyawan PT XYZ sebesar 34%, sisanya sebesar 66% dipengaruhi variabel yang tidak diteliti pada penelitian ini.

Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan evaluasi terhadap perusahaan agar dapat lebih memerhatikan pemberian kompensasi yang ada sehingga dapat memaksimalkan kinerja.

Kata kunci: kompensasi, kinerja karyawan

Subjek

PERFORMANCE APPRAISAL
PERSONNEL MANAGEMENT,

Katalog

PENGARUH KOMPENSASI TERHADAP KINERJA KARYAWAN (STUDI KASUS PADA PT XYZ)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

ENDAH NOVITA
Perorangan
Fetty Poerwita Sary
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Manajemen Bisnis Telekomunikasi & Informatika
Bandung
2022

Koleksi

Kompetensi

  • SI331044 - HUMAN RESOURCE MANAGEMENT
  • SM432103 - MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini