Salah satu permasalahan kesehatan yang sedang digalakkan di Indonesia ialah permasalahan kesehatan gigi dan mulut. Hal ini dipicu dari tingkat konsumsi masyarakat yang tinggi namun tidak disertai dengan kepedulian individual terhadap gigi dan mulut. Tak hanya itu, permasalahan biaya dokter gigi yang cukup mahal juga menjadi salah satu faktor kurang peduli masyarakat akan kesehatan gigi dan mulut. Beriringan dengan itu, kebutuhan tenaga kerja ahli dokter gigi pun juga meningkat. Namun, kesulitan dalam masa studi mahasiswa untuk menjadi tenaga ahli dokter gigi membuat Indonesia masih kurang dalam jasa di bidang kedokteran gigi. Hal tersebut dipicu oleh problematik selama masa ko-asistensi atau praktik klinik pasca perkuliahan, yakni kesulitan mendapatkan pasien untuk pemenuhan praktik kerja. Penelitian ini bertujuan untuk merancang aplikasi seluler yang diharapkan dapat membantu mahasiswa kedokteran gigi, di Bandung, untuk mendapatkan pasien yang sesuai requirements praktik. Selain itu, perancangan aplikasi ini diharapkan pula dapat membantu pasien dalam menemukan ketersediaan jasa perawatan gigi dan mulut dengan biaya yang lebih murah. Proses pengumpulan data dilakukan dengan mewawancarai tenaga ahli kedokteran gigi, ahli desain dan user interface, dilanjutkan dengan penyebaran kuesioner untuk mendapatkan kebutuhan user aplikasi. Hasil data yang diperoleh selanjutnya dianalisis hingga mendapatkan konsep perancangan user interface aplikasi untuk mahasiswa kedokteran gigi di Bandung.
Kata kunci : Koas, Kedokteran Gigi, Aplikasi, User Interface, Desain Komunikasi Visual