Pengaruh Enterprise Risk Management, Good Corporate Governance dan Koneksi Politik Terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Sektor Pertabambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2015 - 2018)

M.EVAN PAHLEVI

Informasi Dasar

80 kali
20.04.1627
657
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Nilai perusahaan dikaitkan dengan peredaran harga saham perusahaan, semakin tinggi harga saham suatu perusahaan maka akan meningkatkan nilai perusahaan. Harga saham yang tinggi berarti pasar menaruh kepercayaan terhadap kinerja dan prospek perusahaan. Optimalisasi nilai perusahaan bisa dilakukan dengan berbagai cara salah satu nya dengan memperhatikan manajemen risiko perusahaan karena berpengaruh terhadap perencanaan masa depan. Selain itu faktor yang mempengaruhi nilai perusahaan adalah tata kelola perusahaan yang baik yang berguna untuk menjaga kesinambungan perusahaan terhadap masyarakat. Koneksi politik kepada pemerintah juga bisa mempengaruhi nilai perusahaan karena dengan adanya kedekatan dengan penguasa akan memudahkan hal yang berhubungan dengan peraturan perundang – udangan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh enterprise risk management, good corporate governance yang diproyeksikan dengan komisaris independen dan komite audit dan koneksi politik terhadap nilai perusahan. Populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan sektor pertambangan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode tahun 2015 – 2018. Penentuan sampel dalam penelitian ini menggunakan purposive sampling dan memperoleh 40 sampel. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif dan analisis data panel. Hasil penelitian menunjukkan bahwa enterprise risk managemenet, komisaris independen, komite audit dan koneksi politik berpengaruh secara simultan terhadap nilai perusahaan. Secara parsial enterprise risk management, komisaris independen, komite audit dan koneksi politik tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Kata kunci : Nilai perusahaan, enterprise risk management, komisaris independen, komite audit dan koneksi politik

Subjek

ACCOUNTING
 

Katalog

Pengaruh Enterprise Risk Management, Good Corporate Governance dan Koneksi Politik Terhadap Nilai Perusahaan (Studi pada Perusahaan Sektor Pertabambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada Tahun 2015 - 2018)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

M.EVAN PAHLEVI
Perorangan
MUHAMAD MUSLIH
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Akuntansi
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini