Dalam seni rupa, terdapat beberapa unsur yang terdapat di dalamnya terutama seni lukis, salah satunya adalah bentuk. Seiring dengan perkembangan jaman, perlu adanya tambahan wawasan tentang morfologi bentuk. Masih ada berbagai bentuk menarik untuk dijadikan inspirasi dalam berkarya, contohnya bentuk dan warna dari racun ular king kobra. Meskipun king kobra sering dianggap merugikan oleh masyarakat, tetapi dalam seni rupa tidak ada batasan, terutama tentang keindahan. Apa yang dianggap masyarakat merugikan, bisa menjadi indah dalam seni rupa melalui komposisi bentuk dan warna.
Kata Kunci : Racun Ular King Kobra, Bentuk dan Warna