PENGARUH ARUS KAS BEBAS DAN KEPUTUSAN PENDANAAN TERHADAP NILAI PEMEGANG SAHAM DENGAN SET KESEMPATAN INVESTASI DAN DIVIDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI(Studi pada sektor property dan real estate tahun 2009-2011)

RATNA JUWITA

Informasi Dasar

17.04.4042
C
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Penelitian ini menganalisis pengaruh arus kas bebas dan keputusan pendanaan terhadap nilai pemegang saham dengan set kesempatan investasi dan dividen sebagai variabel moderasi. Emiten yang terdaftar sejumlah 37 perusahaan property dan real estate di Bursa Efek Indonesia (BEI) dari tahun 2009-2011. Arus kas bebas merupakan arus kas tersedia untuk didistribusikan kepada seluruh investor (pemegang saham dan pemilik utang) setelah perusahaan menempatkan kepada seluruh investasinya pada aktiva tetap, produk-produk baru dan modal kerja yang dibutuhkan untuk mempertahankan operasi yang sedang berjalan (Brigham dan Houston, 2006), sedangkan keputusan pendanaan adalah mengindikasikan bagaimana perusahaan membiayai kegiatan operasionalnya atau bagaimana perusahaan membiayai aktivanya, nilai pemegang saham adalah nilai ekuitas yang menjadi bagian dari nilai perusahaan, dividen adalah pembagian kepada pemegang saham dari suatu perusahaan secara proposional sesuai dengan jumlah saham yang dipegang oleh masing-masing pemilik, set kesempatan investasi adalah hubungan antara pengeluaran saat ini maupun masa mendatang dengan nilai atau return serta prospek sebagai hasil dari keputusan investasi untuk menciptakan nilai perusahaan. Teknik analisis yang digunakan adalah dengan menggunakan SPSS 19. Penelitian ini menggunakan variabel dependen nilai pemegang saham dan variabel independen adalah arus kas dan keputusan pendanaan. Variabel moderasi adalah set kesempatan investasi dan dividen. Metode sampling yang digunakan yaitu purposive sampling, hasil dari metode sampling perusahaan yang menjadi sampling sebanyak 11 perusahaan. Hasil dari penelitian ini bahwa pada pengujian secara keseluruhan atau uji simulta (uji F), variabel arus kas bebas, keputusan pendanaan, set kesempatan investasi dan dividen terhadap nilai pemegang saham memiliki pengaruh yang signifikan terhadap nilai pemegang saham. Pada pengujian secara parsial (uji t) arus kas bebas terhadap nilai pemegang saham memiliki, dimoderasi dengan set ksesmpatan dan dividen tidak memiliki pengaruh yang signifikan. Keputusan pendanaan terhadap nilai pemegang saham, dengan dimoderasi dengan set kesempatan investasi dan dividen tidak memiliki pengaruh yang signifikan.

Kata kunci : Arus kas bebas, keputusan pendanaan, set kesempatan investasi, dividen dan nilai pemegang saham.

Subjek

Finacial Management
 

Katalog

PENGARUH ARUS KAS BEBAS DAN KEPUTUSAN PENDANAAN TERHADAP NILAI PEMEGANG SAHAM DENGAN SET KESEMPATAN INVESTASI DAN DIVIDEN SEBAGAI VARIABEL MODERASI(Studi pada sektor property dan real estate tahun 2009-2011)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RATNA JUWITA
Perorangan
 
 

Penerbit

Universitas Telkom
 
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini