PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BANK XYZ CABANG BANDUNG

HERU TRIATMAJA ERYADI

Informasi Dasar

76 kali
17.05.155
C
Karya Ilmiah - Thesis (S2) - Reference

Dari semua sumber daya yang terkait dalam kebutuhan organisasi, sumber daya manusia memainkan peran cukup penting dalam keberlangsungan organisasi. Karena sumber daya manusia yang ada di organisasilah yang dapat menentukan keputusan keputusan terkait strategi organisasi, serta menjadi fasilitator yang mengelola organisasi tersebut. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengukur pengaruh gaya kepemimpinan transformasional dan kepemimpinan transaksional terhadap kinerja karyawan di Bank xyz cabang Bandung. Pada penelitian ini, metode pengumpulan data yang digunakan adalah dengan menggunakan kuesioner yang didistribusikan kepada 35 responden karyawan Bank xyz regional Bandung dan dengan melakukan studi pustaka. Adapun teknik sampling yang digunakan adalah sampling jenuh (sensus). Metode yang digunakan yaitu analisis regresi linier berganda dengan menggunakan software SPSS. Sebagai hasil penelitian, terdapat hubungan positif antara kepemimpinan transformasional dan kinerja karyawan. Sehingga kesimpulan pada objek penelitian yaitu bank xyz cabang bandung, kinerja karyawannya sangat dipengarui oleh kepemimpinan dengan gaya kepemimpinan transformasional. Kinerja karyawan akan meningkat jika kepemimpinan transformasional ditingkatkan dan begitu juga sebaliknya.Selain itu, hasil penelitian menunjukkan bahwa tidak adanya pengaruh yang signifikan antara kepemimpinan transaksional terhadap kinerja karyawan. Berdasarkan hasil pengolahan dan analisis dalam penelitian ini, terdapat beberapa hal yang dapat dijadikan pertimbangan bagi perusahaan demi mengembangkan kualitas dalam mengembangkan bisnisnya, khususnya dengan menyiapkan calon pemimpin masa depan yang akan menangani perusahaan dengan ciri ciri pemimpin yang bergaya transformasional. Dengan begitu, karyawan diharapkan akan semakin termotivasi, dan ikut bertransformasi dalam cara yang positif dalam meningkatkan kinerja karyawan bahkan perusahaan.

Kata Kunci : Kepemimpinan, Kepemimpinan Transformasional, Kepemimpinan Transaksional, Kinerja

Subjek

PERSONNEL MANAGEMENT
 

Katalog

PENGARUH GAYA KEPEMIMPINAN TERHADAP KINERJA KARYAWAN PADA BANK XYZ CABANG BANDUNG
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HERU TRIATMAJA ERYADI
Perorangan
DEWI K SOEDARSONO
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

  • MMPA16 - TESIS
  • ELI2H6 - TESIS
  • EMI2H6 - TESIS
  • CII733 - TESIS
  • TTI7Z4 - TESIS

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini