ANALISIS KUALITAS WEBSITE NOSS-A DENGAN MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 DAN IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS (IPA) (Studi Pada Divisi Assurance PT. Telkom Indonesia, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan)

FARAZ CHAIRUNNISA

Informasi Dasar

17.04.706
650
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Peranan sistem informasi dan teknologi informasi telah membuka mata dunia akan dunia baru dan sebuah jaringan bisnis dunia tanpa batas. peranan Teknologi Informasi bagi perusahaan adalah untuk mencapai keunggulan bersaing. PT. Telekomunikasi Indonesia ,Tbk (PT. Telkom) pada divisi Assurance mempunyai website dalam menunjang pekerjaan pada divisi Assurance agar lebih terorganisir, cepat, mudah dan efektif. Website merupakan suatu tempat dimana provider menempatkan informasi kepada pengguna internet. Importance Performance Analysis (IPA) adalah teknik analisis untuk mengidentifikasi faktor-faktor kinerja penting yang harus ditunjukkan dalam memenuhi kepuasan para pengguna jasa mereka. Pengembangan sebuah website dapat dilakukan dengan pengukuran WebQual (Website Quality). dengan variabel usability, information quality, dan interaction quality yang terdiri dari 22 indikator. Kemudian dibandingkan antara (Harapan) dengan (Persepsi). Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis deskriptif, kuantitatif, analisis kesenjangan (gap) dan analisis kuadran importance performance analysis (IPA). Populasi dalam penelitian ini berjumlah 30 responden dengan teknik pengambilan populasi menggunakan sampling jenuh. Dari penelitian ini didapatkan hasil bahwa secara keseluruhan terdapat nilai kesenjangan (gap) antara kualitas aktual Persepsi dan kualitas ideal Harapan dari semua indikator bernilai negatif. Nilai gap sebesar-(1.06). Dimensi yang memiliki gap terbesar adalah Information Quality dengan selisih gap sebesar -(1.21). Hasil tersebut menunjukan nilai negatif atau Q < 0 yang berarti bahwa Persepsi yang dirasakan saat ini belum dapat memenuhi Harapan yang diinginkan pengguna, maka tingkat kualitas masih buruk. Maka perusahaan harus lebih meningkatkan kualitas pada variabel yang memiliki gap tinggi, di anggap penting namun tidak berjalan baik untuk di perbaiki dan di optimalkan oleh perusahaan.

Kata Kunci: Kualitas Website, WebQual, Importance Performance Analysis, GAP

Subjek

WEB PROGRAMMING
 

Katalog

ANALISIS KUALITAS WEBSITE NOSS-A DENGAN MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 DAN IMPORTANCE PERFORMANCE ANALYSIS (IPA) (Studi Pada Divisi Assurance PT. Telkom Indonesia, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan)
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

FARAZ CHAIRUNNISA
Perorangan
RETNO SETYORINI
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2017

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini