Informasi Umum

Kode

17.04.659

Klasifikasi

658 - General management, General business management, General industrial Management

Jenis

Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Subjek

Management - Human Resource

Dilihat

38 kali

Informasi Lainnya

Abstraksi

Ditengah lingkungan bisnis yang dinamis sekarang ini, organisasi harus berusaha untuk menjadikan organisasinya lebih unggul dari pesaingnya. Untuk itu dibutuhkan sumberdaya manusia yang memiliki Organizational Citizenship Behavior yang tinggi, yang dapat mengerjakan tugas sesuai dengan tanggung jawabnya dan bekerja melebihi standar yang telah ditentukan. Kepuasan kerja merupakan salah satu penentu dari perilaku Organizational Citizeship Behavior karyawan. Tingginya tingkat keterlambatan dan tingkat turn over karyawan memperlihatkan adanya masalah kepuasan kerja dan OCB karyawan. Penelitian ini akan membahas pengaruh kepuasan kerja terhadap Organizational Citizenship Behavior pada karyawan Harian Umum Fajar Cirebon.

Jumlah sampel dalam penelitian ini adalah 60 responden yang juga merupakan keseluruhan dari jumlah karyawan Harian Umum Fajar Cirebon. Untuk mengetahui pengaruh kepuasan kerja terhadap OCB penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif dan regresi linier sederhana. Hasil dalam penelitian ini menemukan bahwa, terdapat pengaruh positif antara kepuasan kerja terhadap OCB. Diharapkan penelitian ini dapat memberikan masukan positif bagi Harian Umum Fajar Cirebon khususnya mengenai kepuasan kerja dan OCB.

Kata kunci : Organizational Citizenship Behavior, Kepuasan Kerja, Regresi linier

Koleksi & Sirkulasi

Tersedia 1 dari total 1 Koleksi

Anda harus log in untuk mengakses flippingbook

Pengarang

Nama HAIBATI HAYUNINGRAT
Jenis Perorangan
Penyunting ARIF PARTONO PRASETIO
Penerjemah

Penerbit

Nama Universitas Telkom
Kota Bandung
Tahun 2017

Sirkulasi

Harga sewa IDR 0,00
Denda harian IDR 0,00
Jenis Non-Sirkulasi