PERANCANGAN WEB SERVER UNTUK PROSES TRANSFER FILE TORRENT MENGGUNAKAN FILE SHARING PROTOCOL

Gunawan Syarifah Arif

Informasi Dasar

611060122
629.8
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

ABSTRAKSI: Dalam akses informasi web server untuk memperoleh informasi seringkali informasi yang sama diperlukan oleh pengguna yang berbeda. Apabila setiap informasi tersebut diunduh dari sumber atau terpusat maka akan membutuhkan waktu yang lama, maka akan lebih baik apabila data tersebut dapat diambil dari beberapa sumber.

Maka dalam proyek akhir ini akan dirancang suatu server untuk menyimpan suatu informasi atau file data ke dalam suatu file storage dari berbagai sumber dengan menggunakan file sharing protocol. File yang sedang diunduh seorang pengguna akan disimpan terlebih dahulu di dalam file storage server lalu setelah transfer file selesai maka web akan mengirim file tersebut ke pengguna yang melakukan permintaan unduh sebelumnya tanpa menghapus filenya. File yang diunduh akan disimpan dalam web server sebagai seeding hingga file tersebut dihapus. Untuk menganalisa kinerja web server dapat diukur dengan cara pengukur performansi computer server beserta membandingkan efektifitas antara dua akses internet yang dipakai.

Dalam Proyek Akhir ini akan dibuat sistem webserver yang sudah terprogram untuk melayani proses transfer file berupa torrent, dimana untuk menggunakan fasilitas dalam website yang tersimpan dalam webserver pengguna harus menjadi anggota terlebih dahulu. Sistem operasi yang digunakan dalam Proyek Akhir ini adalah Ubuntu 9.10, dimana sistem operasi ini sudah familiar pada pengguna Linux yang baru maupun yang sudah lama. Hasil yang diperoleh dari penelitian ini adalah sebuah Server yang mampu menangani dan mengolah proses transfer file torrent lalu melakukan sharing dari data yang di sudah didownload ke semua anggota. Hasil analisa efisiensi pengunduhan delay saat traffic normal didapat 39,85% dan 16,49 % untuk kategori A dan C lebih cepat menggunakan media akses ADSL sedangkan kategori B lebih cepat menggunakan wireless yaitu sebesar 47,71%. Saat trafik rendah didapat efisiensi lebih delay pengunduhan lebih cepat menggunakan media akses ADSL dengan di kategori A,B,C sebesar 26.8%, 20.28%, 11.44%

Kata Kunci : Torrent, file sharing protocol, LAN, ADSL, WirelessABSTRACT: In the web server access information to obtain information are often the same information required by different users. If any information is downloaded from a centralized source or it will take a long time, it would be better if the data can be retrieved from several sources.

So in this final project will be designed for a server to store any information or data files into a file storage from various sources by using a file sharing protocol. Files being downloaded a user will be saved first in a storage file server and after the file transfer is completed then the web would send the file to the user who requests the previous download without deleting the file. The downloaded file will be stored in web server as a seeding until the files are deleted. To analyze the performance of web servers can be measured by measuring the performance of its server computers to compare the effectiveness between the two internet access is used.

In this final project will be made webserver system that has been programmed to serve a torrent file transfer process, where to use the facilities of the website stored on the webserver a user must be a member first. The operating system used in this Final Project is Ubuntu 9.10, which is already familiar with the operating system on which Linux users new and old. Results obtained from this research is a server that is able to handle and process the torrent file transfer process and makes sharing of data that already downloaded to all members. Result analysis of the efficiency of traffic delays during normal downloading gained 39.85% and 16.49% for category A and C more quickly using ADSL access media while category B is faster using wireless that equal to 47.71%. currently as low traffic is more delay resulting efficiency faster download using ADSL access to the media in category A,B,C of 26.8%,20.28%,11.44%

Keyword: Torrent, file sharing protocol, LAN, ADSL, Wireless

Subjek

Otomation
 

Katalog

PERANCANGAN WEB SERVER UNTUK PROSES TRANSFER FILE TORRENT MENGGUNAKAN FILE SHARING PROTOCOL
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Gunawan Syarifah Arif
Perorangan
Budhi Irawan, Yudha Purwanto
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2010

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini