ABSTRAKSI: Kongesti dikenal sebagai suatu masalah besar pada jaringan internet. Delay transmisi yang lama dan packet drop rate yang tinggi merupakan efek yang ditimbulkan kongesti. Pada layer transport yang membutuhkan kehandalan pengiriman seperti TCP, efek yang ditimbulkan oleh kongesti sangat dirasakan. Karena pada jaringan TCP, paket yang dibuang sebelum sampai tujuan akan ditransmisikan ulang hingga paket yang diterima benar dan lengkap. Dibutuhkan suatu mekanisme kontrol kongesti untuk mengurangi dampak yang ditimbulkan kongesti.
Pada tugas akhir ini, algoritma kontrol kongesti Random Early Detection (RED) dan Gentle-RED (GRED) berikut penambahan protokol Explicit Congestion Notification (ECN) diteliti dan dianalisis pengaruhnya terhadap performansi jaringan. Tujuan penerapan algoritma kontrol kongesti RED, GRED dan penambahan protokol ECN adalah peningkatan performansi jaringan dengan menurunkan efek/dampak yang dihasilkan kongesti.
Hasil penelitian adalah GRED mampu mengurangi waktu delay dan packet drop rate sehingga menghasilkan nilai throughput yang lebih baik dibandingkan dengan RED. Penambahan protokol ECN dapat meningkatkan performansi jaringan yang menggunakan algoritma kontrol kongesti RED dan GRED, dilihat dari waktu delay dan packet drop rate.
Kata Kunci : Kongesti, TCP, Kontrol Kongesti, RED, GRED, ECNABSTRACT: Congestion is right to be the one biggest trouble in the internet networks. Longer delay time and higher packet drop rate are the impact caused by congestion. For transport layer who need reliable transmision like TCP, congestion bring such a serious effect. Because while using TCP, packet that not yet been received or discarded before reach the goal will be transmitted until the packet is received in correct and complete way. It needs a congestion control mechanism to reduce the impact given by congestion.
This final task present the influence of congestion control algorithm, Random Early Detection (RED) and Gentle RED (GRED), with followed addition of Explicit Congestion Notification (ECN) protocol. The purpose of applying congestion control algorithm RED and GRED and ECN protocol is to strengthen network performance by reducing the effects/impact caused by congestion.
The result of this final task are GRED able to reduce time delay and packet drop rate so as to produce better throughput values compared with RED. Addition of ECN protocols improve network performance using wether RED or GRED congestion control, seen from time delay, packet drop rate, and throughput.
Keyword: Congestion, TCP, Congestion Control, RED, GRED, ECN