Analisis dan Implementasi Image Retrieval Menggunakan Principal Component Anaysis (PCA)Berbasis Wavelet Analysis and Implementation of mage Retrieval Using Principal Component Anaysis (PCA) Based on Wavelet

RAHMANITA VIDYASARI

Informasi Dasar

113040113
005.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Content-Based Image Retrieval (CBIR), mekanisme pencarian citra yang dilakukan dengan pencocokan visual content (ciri-ciri visual) dari query image dengan citra-citra pada database. Pencocokan antara query image dengan citracitra pada database dilakukan berdasarkan primitif yang diekstrak dari query image.
Pada tugas akhir ini bertujuan mengimplementasikan PCA pada sistem CBIR. PCA (Principal Components Analysis) yang merupakan salah satu ekstraksi ciri secara statistik dan telah banyak digunakan pada image processing, pattern recognition, dan data mining. Proses pengekstraksian dilakukan pada setiap kelas citra yang hasilnya menjadi ciri dari kelas citra tersebut.
Untuk mengatasi proses komputasinya yang besar dilakukan sebuah pendekatan dengan menggunakan transformasi wavelet dalam tahap preprocessing PCA. Transformasi wavelet dapat mendekomposisi citra menjadi beberapa subband dengan resolusi yang lebih kecil dari resolusi citra asli.
Simulasi dibangun menggunakan software Matlab 7.0.1 untuk memudahkan dalam pengolahan citra dan matrik. Simulasi yang dihasilkan kemudian diujikan pada sejumlah query image untuk diketahui pengaruh penggunaan jumlah principal component (PC) terhadap pada proses retrieval dan kemudian dihitung nilai precision dan recall yang merupakan parameter keberhasilan system CBIR ini.
Dari hasil analisis didapatkan bahwa penambahan jumlah PC berpengaruh pada kenaikan tingkat keakuratan retrieval, semakin banyak PC yang digunakan cenderung semakin baik hasil akurasinya.
Kata Kunci : Image Retrieval, PCA, Transformasi Wavelet, principal component.ABSTRACT: Content-Based Image Retrieval (CBIR) is mechanism for searching image by comparing visual content from query image with all images in database. Comparison between query image and all images in database is done according to the primitives that extracted from query image.
This final project��s goal is to implement PCA (Principal Componenet Analysis) on this CBIR system.PCA is one of statistical extraction method that usuall for image processing,pattern recognition, and data mining. Extraction is done on every class of images and the results are become the feature characteristics of that class.
To break the computation process PCA on CBIR system, Wavelet Transform has done for preprocessing of PCA.Waveet Transform decompose the image become some subband with low resolution than the original image.
This simulation is developed using Matlab 7.0.1 to make easy in image and mathematical processing. The simulation is tested on some query images to get its retrieval so we can get the value of precision and recall that indicates the succesfullnes of this CBIR system.
From the analisys result, the increment number of PC had an in with increasing the accuration retrieval, the more using number of PC tended to increase the accuration.
Keyword: Image Retrieval, PCA, Wavelet Transform,principal component.

Subjek

Informatika Teori dan Pemrograman
 

Katalog

Analisis dan Implementasi Image Retrieval Menggunakan Principal Component Anaysis (PCA)Berbasis Wavelet Analysis and Implementation of mage Retrieval Using Principal Component Anaysis (PCA) Based on Wavelet
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RAHMANITA VIDYASARI
Perorangan
Adiwijawa, Tjokorda Agung Budi Wirayuda
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2008

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini