IMPLEMENTASI DAN ANALISIS SERANGAN PADA SISTEM HONEYPOT MENGGUNAKAN TEKNOLOGI JARINGAN SARAF TIRUAN ANALYSIS AND IMPLEMENTATION OF ATTACK ON HONEYPOT SYSTEM USING ARTIFICIAL NEURAL NETWORK

MUHAMMAD RASYID SAHPUTRA

Informasi Dasar

113010102
000
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Honeypot merupakan salah satu jenis teknologi terbaru di bidang keamanan sistem dan jaringan komputer yang digunakan sebagai pelengkap teknologi keamanan sebelumnya. Teknologi keamanan sebelumnya seperti firewall dan IDS (Intrusion Detection System) merupakan teknologi konvensional dimana sistem pertahanan di bangun untuk mencegah penyerang menembus masuk ke dalam area yang di lindungi. Honeypot berbeda dari teknologi pertahanan konvensional sebelumnya dimana sistem pertahanan akan bernilai apabila penyerang telah masuk ke dalam sistem. Sistem honeypot akan melakukan monitoring terhadap aktivitas penyerang dengan menggunakan berbagai macam teknologi sehingga penyerang merasa aktivitas yang dilakukannya telah berhasil dan mengira sedang melakukan interaksi dengan sistem yang sebenarnya.
Jaringan Saraf Tiruan merupakan salah satu teknologi di bidang kecerdasan buatan dimana sistem akan diberikan semacam kecerdasan untuk dapat memprediksi hasil dari suatu kasus tertentu berdasarkan jenis input yang diberikan, kecerdasan sistem di dapatkan dari proses latihan yang sebelumnya telah diberikan terlebih dahulu kepada sistem.
Pemanfaatan teknologi jaringan saraf tiruan sudah banyak dilakukan pada berbagai bidang, dan salah satu bidang yang mulai memanfaatkan teknologi ini adalah bidang kemanan jaringan komputer.
Jaringan saraf tiruan di manfaatkan untuk memprediksi jenis serangan yang dilakukan oleh penyerang terhadap suatu sistem. Teknologi pertahanan konvensional umumnya menggunakan metode signature base untuk mendeteksi suatu jenis serangan, kelemahan metode ini adalah tidak dapat mendeteksi jenis serangan baru yang signaturenya tidak terdapat pada basis data, sehingga apabila penyerang menggunakan jenis serangan yang telah di modifikasi dari serangan sebelumnya maka besar kemungkinan serangan tersebut akan berhasil dan tidak terdeteksi oleh IDS.
Implementasi jaringan saraf tiruan pada sistem honeypot akan membantu prediksi suatu jenis serangan baru yang signaturenya belum terdapat pada basis data serangan. Dengan hasil prediksi tersebut maka honeypot dapat memberikan reaksi yang tepat terhadap suatu jenis serangan baru sehingga bisa memberikan interaksi yang sesuai dengan penyerang.Kata Kunci : firewall, honeypot, signature base, signature, Jaringan Saraf TiruanABSTRACT: Honeypot is one of the new technology in security and computer network field, it used as a complement to old security technology. The old security technology such as firewall and IDS (Intrusion Detection System) is a conventional one where defense system is built to keep intruders out from protected area. Honeypot is different to those where it will be valued if intruders has exploited the system. Intruders activity will be monitored by honeypot using some kind technologies to make them feel like they have been successfully exploit the system and thought that they are interact to real system.
Artificial Neural Network is one of artificial intelligent technology where system will be feed an artificial intelligent so it could predict the result of a case based on input pattern. The artificial intelligent is shaped from training process which has been feed before to the system.
Use of artificial neural network has been implemented to many field, and one of field which use it today is security in computer network.
Artificial neural network is used to predict attack on a system. The old conventional defense technology used signature base method to detect many kind of attack, the method has disadvantage where it couldn’t detect new attack which has signature different to database, so if an attacker using new kind of attack which has been modified to previous one then it couldn’t be detected by IDS.
Implementation of artificial neural network on honeypot system will help the system predict new attack which it’s signature hasn’t been included in database. The prediction result is used by honeypot to give appropriate respond on attack so it could interact deeper to attacker.Keyword: firewall, honeypot, signature base, signature, artificial neural network

Subjek

other
 

Katalog

IMPLEMENTASI DAN ANALISIS SERANGAN PADA SISTEM HONEYPOT MENGGUNAKAN TEKNOLOGI JARINGAN SARAF TIRUAN ANALYSIS AND IMPLEMENTATION OF ATTACK ON HONEYPOT SYSTEM USING ARTIFICIAL NEURAL NETWORK
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD RASYID SAHPUTRA
Perorangan
-
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2006

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini