prototipe Repeater untuk Sistem Monitoring Trafo Distribusi Tenaga Listrik Melalui Link PLC (Powerline Communication) pada Tegangan Rendah Berbasis Cenelec-C

Bayu Setiadi Laksana

Informasi Dasar

111108010
621.381
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Trafo Distribusi adalah merupakan suatu komponen yang sangat penting dalam penyaluran tenaga listrik dari gardu distribusi ke konsumen. Kerusakan pada Trafo Distribusi akan menyebabkan kontiniutas pelayanan terhadap konsumen terganggu sehingga terjadi pemutusan aliran listrik atau pemadaman. Salah satu penyebab kerusakan trafo distribusi yaitu overload dan beban tidak seimbang. Overload terjadi karena beban yang terpasang pada trafo melebihi kapasitas maksimum dari trafo dimana arus beban melebihi arus beban penuh dari trafo. Trafo juga dapat mengalami overload walaupun arus beban belum melebihi arus beban penuh dikarenakan suhu trafo sudah melebihi batas yang diijinkan. Oleh karena itu dibutuhkan sistem monitoring terhadap trafo tersebut agar dapat diketahui performansi dan kondisi dari trafo. Akan tetapi karena jarak antara Trafo Distribusi dengan lokasi monitoring cukup jauh dibutuhkan suatu repeater untuk mentransmisikan kembali data yang diterima dari transmitter sehingga dapat diterima dengan baik oleh receiver.

Dalam Tugas Akhir ini dibuat prototipe repeater sistem monitoring Trafo Distribusi Tenaga Listrik melalui link PLC Tegangan Rendah berbasis CENELEC-C, yang akan digunakan untuk memantau performansi kondisi arus dan suhu pada Trafo Distribusi. Pada sistem ini data dari transmitter diterima kemudian diproses untuk selanjutnya ditransmisikan kembali ke receiver untuk ditampilkan melalui kanal PLC (Powerline Communication).

Dari tugas akhir ini, sistem repeater ini dapat diimplementasikan pada sistem monitoring trafo distribusi tenaga listrik. Dengan frekuensi kerja 125-140 kHz yang merupakan standar CENELEC-C. Idealnya sistem ini dapat ditempatkan dengan jarak 45 meter dari transmitter.Kata Kunci : Trafo Distribusi, overload, PLC, repeater, sensor arus, sensor suhu,ABSTRACT: The distribution transformer is a very important component in the distribution of electricity from distribution substations to consumers. Damage to the distribution transformer will cause the service to consumers troubled kontiniutas causing power outages or blackouts. One cause of damage to distribution transformers are overloaded and unbalanced load. Overload occurs because the load is mounted on the transformer exceeds the maximum capacity of the transformer when the load current exceeds the full load current of the transformer. Transformer can also be experienced even if the load current overload do not exceed the full load current transformer due to the temperature has exceeded the allowable limit. It is therefore necessary to transformer monitoring system in order to know the performance and condition of the transformer. However, because the distance between the distribution transformer monitoring location is far enough to need a repeater retransmits data received from the transmitter so well received by the receiver.

In this final project proposal a prototype repeater monitoring system Electrical Power Distribution Transformers through the link-based PLC Low Voltage CENELEC-C, which will be used to monitor the performance of current conditions and temperature on distribution transformers. In this system the data from the transmitter is received then further processed to be transmitted back to the receiver for display through the canal PLC (Powerline Communication).

Of this final task, this repeater system can be implemented in the monitoring system of power distribution transformers. With a working frequency of 125-140 kHz which is the standard CENELEC-C. Ideally, this system can be placed with a distance of 45 meters from the transmitter.Keyword: Distribution transformers, overload, PLC, repeater, flow sensors, temperature

Subjek

Sistem Elektronika
 

Katalog

prototipe Repeater untuk Sistem Monitoring Trafo Distribusi Tenaga Listrik Melalui Link PLC (Powerline Communication) pada Tegangan Rendah Berbasis Cenelec-C
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Bayu Setiadi Laksana
Perorangan
Basuki Rahmat, Yuyun Siti Rohmah
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2012

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini