Implementasi dan Analisis Kompresi ZIP Pada Steganografi Menggunakan Metode Dynamic Cell Spreading Pada Citra Digital

Novian Tri Widati

Informasi Dasar

111091021
621.382 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Menjamin keamanan sebuah data rahasia di dunia maya dari serangan hacker dapat dilakukan dengan salah satunya yaitu menggunakan metode steganografi. Steganografi merupakan teknik yang dapat digunakan untuk menyembunyikan informasi dengan menyisipkan pesan rahasia ke dalam media cover.

Pada tugas akhir ini akan dilakukan simulasi program steganografi dengan metode Dynamic Cell Spreading (DCS). Metode ini akan menyisipkan setiap bit pesan ke dalam bit rendah LSB dari citra cover dengan jarak sesuai arus bit yang dibuat. Namun metode ini memiliki kekurangan yaitu ukuran stego image yang sangat besar, oleh karena itu pada penelitian ini akan digunakan metode kompresi lossless yaitu ZIP Compression algorithm. Metode kompresi ini bertujuan untuk menghasilkan ukuran file stego image yang lebih kecil.

Dari hasil pengujian sistem, didapatkan stego image dengan kualitas sangat baik yaitu dengan nilai MSE ±0,0003 dan PSNR lebih dari 40 dB. Hasil keluaran dari sistem dapat diekstrak oleh penerima secara utuh dan informasi yang dikirim dapat tersampaikan. Sedangkan ukuran file setelah dikompresi dapat diperkecil walaupun belum bisa mendekati ukuran file aslinya yaitu dengan rasio kompresi rata-rata yang dihasilkan sebesar 0,68.Kata Kunci : steganografi, image, Dynamic Cell Spreading, kompresi, ZIP Compression algorithmABSTRACT: Ensure the security of the confidential data in the virtual world from a hacker attack can be carried out by some method, one of them is using steganography method. Steganography is a technique that can be used to hide secret information by inserting a message into the media cover.

In this final program, we will be carried out steganography simulations with Dynamic Cell Spreading (DCS) method. This method will insert every bit messages into low bit LSB of the cover image at a distance corresponding bit stream is created. However, this method has the disadvantage that the size of stego image is very large, therefore this study will be used lossless compression method that is ZIP Compression algorithm. This compression method aims to produce stego image size smaller.

From the results of testing the system, we obtained stego image with excellent quality that the MSE value is ±0,0003 and PSNR more than 40 dB. The output of the system can be extracted by recipient as a whole and the information sent can be delivered. While the size of the compressed file can be minimized though it can not yet approaching the size of the original file with a compression ratio resulting average at 0.68.Keyword: steganography, image, Dynamic Cell Spreading, Compression, ZIP Compression algorithm

Subjek

Pengolahan Sinyal Informasi
 

Katalog

Implementasi dan Analisis Kompresi ZIP Pada Steganografi Menggunakan Metode Dynamic Cell Spreading Pada Citra Digital
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Novian Tri Widati
Perorangan
Bambang Hidayat, Rian Febrian Umbara
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini