APLIKASI ANDROID DETEKSI TINGGI BENDA MENGGUNAKAN SENSOR ACCELEROMETER

HERNAWAN YUDHA PRABOWO

Informasi Dasar

111090057
005.1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Dalam perkembangan gadget, terdapat banyak jenis gadget yang ditawarkan kepada konsumen. Salah satu gadget yang saat ini laris adalah gadget Android. Android menyediakan platform terbuka bagi para pengembang buat menciptakan aplikasi sendiri. Pemanfaatan sebuah gadget untuk keperluan tertentu sangat digemari para pengguna android saat ini. Dalam kehidupan sehari – hari, beberapa orang sulit untuk mengukur ketinggian atau jarak suatu objek. Di kegiatan proyek pembangunan suatu tower, diperlukan pengukuran ketinggian tower secara berkala untuk mengatehui progress pembangunan. Biasanya ketinggian ini diukur ini dengan alat yang disebut Klinometer, tapi alat Klinometer itu sendiri harganya sangat mahal. Pengukuran tersebut bisa juga menggunakan Klinometer Sederhana, tetapi pembuatan alat tersebut merepotkan bagi pengguna.

Berdasarkan permasalahan di atas, pada tugas akhir ini dirancang sebuah aplikasi berbasis android yang dapat mengukur tinggi atau jarak suatu obyek dengan metode perhitungan sudut, metode perhitungan suatu ketinggian atau jarak ini menggunakan rumus trigonometri, yang bernama Klino. Perhitungan sudut disini menggunakan fungsi Accelerometer Sensor pada gadget. Accelerometer Sensor berfungsi untuk mengatur kemiringan ponsel android, seperti mengatur landscape dan potrait-nya layar gadget android. Penggunaan fungsi Accelerometer Sensor pada aplikasi ini untuk mencari sudut kemiringan gadget. Dengan rumus trigonometri, apabila terdapat parameter jarak dan sudut maka ketinggian suatu objek dapat diukur. Sedangkan dengan parameter tinggi dan sudut, jarak obyek dapat diketahui. Sistem kerja aplikasi ini adalah dengan cara menghitung sudut yang didapat dari nilai accelerometer, yang selanjutnya dimasukan diperhitungan tinggi atau jarak.

Dalam pengujiannya aplikasi ini menggunakan tiga parameter. Pertama adalah jarak antara objek dan kamera, lalu yang kedua adalah tinggi dari gadget, dan yang terakhir adalah sudut yang dibentuk dari nilai accelerometer. Akurasi terbaik pada saat pengujian pertama adalah 98.4% yaitu ketika jarak pengujian 100cm, dan kedua adalah 98.4% yaitu ketika tinggi gadgetnya 50 cm (pada mode1). Pada saat percobaan ketiga, akurasi terbaiknya adalah 99.4%, yaitu ketika sudut pengujiannya 83.7°. Tingkat akurasi sistem ini secara keseluruhan adalah 92.4%.Kata Kunci : Android, Accelerometer, Klinometer, tinggi, jarak, sudutABSTRACT: In the evolution of gadgets, there are many types of gadgets that are offered to consumers. One of the best-selling gadget is Android gadget. Android provides an open platform to developers for creating their own applications. Application of a particular gadget is a favorite for both the current android users. in daily life, some people find it difficult to measure the height or distance of an object. In the construction of a tower project activities, required tower height measurements at regular intervals to know the progress of development. This height is usually measured with an instrument called a clinometer, but it is very expensive. The measurement can also use the simple clinometer, but making it inconvenient for user equipment.

Based on above problems, In this final project, the writer build an application based on android which could measure the height or distance of an object using calculation of angle method,a the method can calculate the height or distance using trigonometry formula, named Klino. Angle calculation here using Accelerometer sensor functions on the gadget. Accelerometer Sensor serves to adjust the angle of android phones, such as the set of his landscape and portrait screen android gadget. By trigonometric formula, if there is distance and angle parameters of the height of an object can be measured. While the height and angle parameters, object distance can be determined. This application is a work system by calculating angle obtained from the accelerometer values, which is subsequently incorporated into the calculation of height or distance.

The experiment of this system uses three parameters. First is the distance between object and camera, second is height of gadget, and the last is angle of the accelerometer values. The best accuracy of the first parameter is 98.4%, which is 100 cm, and second parameter is 98.4%, which is 50cm (model 1). The third parameter has it best accuracy on 99.4%, which is 83.7%. The accuracy of this system over all is 92.4%.Keyword: Android, Accelerometer, Clinometer, Height, Distance, Angle

Subjek

Rekayasa Perangkat Lunak
 

Katalog

APLIKASI ANDROID DETEKSI TINGGI BENDA MENGGUNAKAN SENSOR ACCELEROMETER
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HERNAWAN YUDHA PRABOWO
Perorangan
Bambang Hidayat, Unang Sunarya
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2013

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini