ABSTRAKSI: Power Line Communication (PLC) adalah suatu teknologi yang memanfaatkan kabel listrik sebagai media komunikasi data. Prinsip dasar dari teknologi ini adalah menginjeksikan sinyal-sinyal data ke dalam saluran daya listrik pada frekuensi antara 1 – 30 MHz[4]. Teknologi ini muncul karena perkembangan telekomunikasi yang sangat cepat sehingga memaksa para operator untuk mencari alternatif lain dalam memberikan kemudahan akses komunikasi kepada para pelanggannya.
Dalam prakteknya PLC dihadapkan dengan kendala-kendala yang cukup rumit. Hal ini disebabkan karena PLC mengambil tempat secara langsung pada jaringan dimana kebanyakan dari peralatan listrik rumah tangga dioperasikan, akibatnya level noise pada jaringan akan menjadi tinggi. Tentu saja hal ini akan mempengaruhi kualitas pengiriman suara dan data, sehingga diperlukan suatu metode atau teknik yang mampu memberikan solusi pemecahannya.
Beberapa penelitian menyatakan bahwa teknik Multiple Input Multiple Output (MIMO) dapat meningkatkan performansi sistem komunikasi wireless[5]. Oleh karena itu pada tugas akhir ini akan dilakukan simulasi penerapan MIMO pada sistem PLC untuk mengetahui sejauh mana teknik ini dapat meningkatkan performansi sistem jika dibandingkan dengan tanpa MIMO pada PLC.
Pada tugas akhir ini dianalisa unjuk kerja sistem PLC menggunakan MIMO dibandingkan dengan tanpa MIMO. Dari hasil simulasi, pada frekuensi 15 MHz PLC menggunakan MIMO terbukti lebih baik performansinya dibandingkan dengan PLC tanpa MIMO yaitu mencapai BER 10-4 pada SNR 8 dB. Selain itu PLC menggunakan MIMO relatif lebih baik untuk setiap range frekuensi yang diujikan yaitu mencapai 10-5 pada SNR 10 dB. Hasil optimal dicapai pada kondisi frekuensi 15 MHz dengan jarak antar transmitter maupun receiver 4 1 atau 5 meter yaitu BER 10-4 pada SNR 8 dB.Kata Kunci : PLC, MIMO, Channel CodingABSTRACT: Power Line Communication (PLC) is data transmission system by exploiting power cable as transmission media. Elementary principle from this technology is data signals hypodermic into electricity channel at intermediate frequency 1 - 30 MHz[4]. This technology emerges because of the quickly developed telecommunication technology that forces the operators to look for other alternative in giving amenity of communications access to its customer.
In practice, PLC confronted with constraints that are complicated enough. This thing is caused by PLC to take place directly at network where most of electrical equipment of household is operated; as a result level noise at network will become height. Of course this thing will influence quality of delivery of voice and data, so that it required a method or technique that capable to give solution of this problem.
Some researchs express that Multiple Input Multiple Output (MIMO) technique can increase wireless communications system’s performance[5]. Therefore at this final task the simulation of applying of MIMO at system PLC to know how far this technique can increase system performance if it is compared to without MIMO at PLC will be done.
At this final task the performance of PLC system with and without MIMO will be analyzed and compared. From the result of simulation, at frequency 15 MHz, it has proven that PLC with MIMO is better than PLC without MIMO that is reaching BER 10-4 at SNR 8 dB. Otherwise, PLC that applies MIMO has relatively better performance for every range frequency tested that is reaching 10-5 at SNR 10 dB. The optimal result reached at condition of 15 MHz frequency with distance between transmitter and also receiver at 4 1 or 5 meter is BER 10-4 at SNR 8.Keyword: PLC, MIMO, Channel Coding