Analisa Pengaruh Penyuntikan Wi-Fi Terhadap Performansi Jaringan GSM

Rully Dwi Cahyanto

Informasi Dasar

121 kali
111030221
621.382 16
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAKSI: Fenomena perkembangan teknologi komunikasi selular seakan-akan tidak pernah berhenti. Saat ini perusahaan-perusahaan yang bergerak di bidang komunikasi selular, khususnya yang menggunakan sistem GSM (Global System for Mobile communication), berlomba-lomba meningkatkan performansi jaringannya, baik dari segi kualitas sinyal maupun luas coverage area-nya. Di samping itu penggunaan wifi (wireless fidelity) di tempat-tempat umum juga semakin meningkat seiring dengan kebutuhan setiap individu akan komunikasi yang cepat dan mudah di lingkungannya.
Perkembangan dan pertumbuhan jaringan GSM dan wi-fi di lingkungan masyarakat yang sedemikian cepat, khususnya di kota-kota besar, menarik perhatian penulis untuk mencari interkoneksi antar keduanya. Hal itulah yang kemudian mendasari penulis untuk melakukan penelitian dan menganalisa pengaruh yang diakibatkan adanya penyuntikan wi-fi terhadap performansi jaringan GSM. Penyuntikan dilakukan dengan memanfaatkan jaringan picocell GSM yang telah terpasang pada suatu lokasi atau gedung.
Berbeda dengan layanan hot spot yang hanya memanfaatkan access point yang berdiri sendiri, layanan ini menawarkan beberapa keuntungan bagi para penggunanya, antara lain cakupan area wi-fi yang lebih luas, karena di manapun pengguna berada di suatu area gedung selama masih berada dalam cakupan GSM maka layanan ini dapat dinikmati.
Pengukuran dilakukan sebelum dan sesudah menyuntikkan sinyal wi-fi 2,4 GHz ke dalam antena sistem GSM. Parameter-parameter GSM yang akan menjadi objek pengamatan pada saat melakukan studi lapangan adalah Rx Level serta kualitas di sisi penerima (Rx Quality), yang merupakan representasi dari nilai BER (Bit Error Rate). Selain memperhatikan kualitas sinyal GSM, performansi wi-fi juga harus tetap diperhatikan dalam penerapan layanan ini. Parameter wi-fi yang dijadikan fokus pengamatan adalah nilai Rx Level, SNR, serta hasil ping test yang dilakukan ke access point.
Dari pembuatan Tugas Akhir ini diharapkan dapat diketahui perbandingan/komparasi antara performansi jaringan GSM sebelum adanya pengaruh wi-fi maupun sesudah ada pengaruh dari wi-fi.
Kata Kunci : -ABSTRACT: The phenomenon of cellular communication technology development as though will not ever stop. Nowadays, companies that are involved in cellular communication, especially those uses the GSM network, compete to increase the performance of their network, both from the aspect of the quality of the signal and the coverage area. Besides that, the use of wi-fi in public areas is also getting higher as the increase of the individual needs of fast and easy communication in the environment.
The fast development and growth of the GSM network and wi-fi in the community's environment, especially in big cities, attract writer’s attention to look for the interconnection between them. The matter so that afterwards provide a basis for the writer to carry out the research and analyze the effect that is resulted in by the existence of the wi-fi injection towards the performance of the GSM. The injection is carried out by making use of picocell GSM equipment that was built in a location or the building.
Different from hot spot service that only use independent access point, this service offers several benefits for the users, including wi-fi coverage area that is wider than hot spot’s, because anywhere the user is in, as long the area is still in the GSM network coverage then this service can be enjoyed.
The measurement is done before and after injecting wi-fi 2.4 GHz signal into GSM system antenna. Parameters that will become writer’s observation object when carrying out field study are Rx Level and the quality in recipient side (Rx Quality), that represent the value of BER. Besides paying attention to the quality of the GSM signal, wi-fi performance is also need to be paid attention too in applying this service. Wi-fi parameters that become the observation focus are the value of Rx level, SNR, and also ping test results that is carried out to access point.
From the making of this final assignment is expected to be known the comparison between the performance of the GSM network before the existence of the wi-fi effect and after having wi-fi effect.Keyword: -

Subjek

Transmisi Telkom
 

Katalog

Analisa Pengaruh Penyuntikan Wi-Fi Terhadap Performansi Jaringan GSM
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

Rully Dwi Cahyanto
Perorangan
Sofia Naning Hertiana, Widodo
 

Penerbit

Universitas Telkom
Bandung
2007

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini