Pengaruh Microstructuring dan Annealing terhadap Kinerja Baterai Koin Berbasis Silikon Nanopartikel - Dalam bentuk buku karya ilmiah

NURUL ALYA ROMDHONI

Informasi Dasar

267 kali
25.04.6354
000
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Microstructuring pada anode tembaga dapat memperluas area efektif dan meningkatkan adhesi lapisan aktif, sedangkan annealing dapat memperbaiki kristalinitas serta homogenitas lapisan, sehingga memengaruhi karakteristik antarmuka dan impedansi. Di sisi lain, penggunaan nanopartikel silikon memungkinkan pembentukan film berbutir halus yang lebih seragam dan kontak yang lebih baik dengan substrat. Dari landasan tersebut, penelitian ini mempelajari efek microstructuring dan annealing pada purwarupa baterai koin berbasis nanopartikel silikon. Microstucturing dibuat dengan menggunakan laser dengan panjang gelombang 532 nm dan 1064 nm  dan membentuk pola grid, line, circle. Pelapisan nanopartikel silikon menggunakan Pulsed Laser Deposition (PLD). Karakterisasi mencakup morfologi (SEM), komposisi unsur (EDX), struktur kristal (XRD),  uji elektrokimia awal (Cyclic voltammetry/CV, Electrochemical Impedance Spectroscopy/EIS, dan pengukuran kapasitas spesifik berdasarkan hasil pengukuran charge-discharge baterai. Baterai koin dengan anode tembaga yang di modifikasi dengan microstructure dan dilapisi. Variasi pola mikro, panjang gelombang PLD (532 nm dan 1064 nm), serta perlakuan annealing dievaluasi.
Hasil menunjukkan bahwa microstructuring yang dibentuk melalui pola laser menghasilkan lapisan silikon yang lebih seragam dan meningkatkan kontak dengan substrat, sedangkan annealing memperbaiki kristalinitas dan homogenitas lapisan. SEM menunjukkan ukuran partikel silikon rata-rata berada pada kisaran ~1,2–2,7 ?m tergantung pola dan parameter deposisi. EDX mengonfirmasi keberadaan silikon pada permukaan tembaga pasca-PLD. XRD setelah annealing menampilkan perubahan intensitas puncak yang mengindikasikan kristalinitas lapisan aktif meningkat dibandingkan sebelum annealing. Pada pengujian CV, nilai ?Ep berada pada rentang 0,542–1,639 V. Hasil EIS memperlihatkan nilai (Rs) pada rentang ~4,34–12,22 ?.  Kapasitas spesifik yang terukur berada pada rentang 30–515 mAh/g. Hasil ini menunjukkan bahwa microstructuring dan annealing berperan penting dalam kapasitas penyimpanan muatan.
Kata kunci: baterai koin; anoda tembaga; nanopartikel silikon; laser microstructuring; Pulsed Laser Deposition (PLD); annealing; Cyclic voltammetry (CV); Electrochemical Impedance Spectroscopy (EIS).
 

Subjek

Engineering materials
 

Katalog

Pengaruh Microstructuring dan Annealing terhadap Kinerja Baterai Koin Berbasis Silikon Nanopartikel - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
xvi, 67p.: il,; pdf file
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NURUL ALYA ROMDHONI
Perorangan
Ismudiati Puri Handayani
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Fisika
Bandung
2025

Koleksi

Kompetensi

  • TFI4M3 - KAPITA SELEKTA MATERIAL
  • TFI4J3 - NANOSAIN DAN NANOTEKNOLOGI
  • TFI4E3 - REKAYASA SEMIKONDUKTOR
  • TUI4B4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini