Sebagai manusia kita selalu hidup berdampingan dengan Teknologi. Keberadaan sebuah perkembangan Teknologi selalu mempermudah dalam kehidupan manusia. Karena mempermudah, kepribadian manusia pun bisa ikut berubah karena perkembangan teknologi itu. Contoh dari sebuah perkembangan teknologi, yaitu munculnya Handphone. Melalui Handphone terdapat banyak fitur-fitur yang dapat diakses. Salah satu fitur dalam handphone kita dapat mengabadikan suatu momen dengan mengambil sebuah video melalui kamera handphone. Tentunya, perkembangan teknologi harus kita gunakan dengan bijak. Mirisnya, sangat banyak kasus pada saat ini berupa perekaman tanpa izin menggunakan media handphone di ruang Publik. Tujuan dari pengkaryaan ini, ingin membuka kesadaran dan pikiran masyarakat bahwa merekam sembarangan tanpa izin menggunakan handphone dapat mengganggu hingga merugikan orang lain. Karya ini juga ingin membuka kesadaran dan pikiran bagi masyarakat yang mungkin hal itu sudah menjadi kebiasaan normal di Publik, tanpa menyadari ada orang-orang yang merasa terganggu akan hal itu apalagi merasa bahwa dari perekaman tersebut sudah menyebarkan privasinya. Dalam konteks ini, penulis ingin mengangkat dari sudut pandang orang-orang yang merasa terganggu dengan perekaman sembarang menggunakan handphone ini. Metode penelitian di dalam pengkaryaan yaitu metode penelitian lapangan. Saat terjun ke lapangan, Penulis menemukan orang-orang yang merekam menggunakan handphone tanpa izin. Reaksi para orang yang direkam pun ada yang merasa terganggu. Kesimpulan dari penelitian ini, bahwa kita harus menyadari untuk menjaga privasi kita saat berada di ruang Publik dan menggunakan handphone kita dengan bijak.
Kata kunci: Kepribadian Manusia, Perkembangan Teknologi, Handphone, Perekaman Tanpa Izin, Privasi di Ruang Publik.