Abstrak — Penelitian ini bertujuan untuk merancang dan mengembangkan sistem berbasis Internet of Things (IoT) yang dapat membantu penyandang tuna rungu dalam berkendara. Sistem ini menggunakan dua jenis sensor, yaitu sensor suara FC-04 dan sensor jarak HCSR-04. Sensor suara digunakan untuk mendeteksi suara klakson atau sirine, sedangkan sensor jarak digunakan untuk mendeteksi jarak kendaraan terdekat. Data yang dikumpulkan oleh sensor kemudian dikirimkan ke perangkat mobile pengguna, memberikan notifikasi visual sebagai peringatan adanya kendaraan lain di sekitar. Hasil pengujian kuantitatif menunjukkan bahwa sensor HC-SR04 memiliki kinerja yang sangat baik dengan persentase akurasi rata-rata sekitar 97,92% dan persentase kesalahan yang sangat kecil yaitu sekitar 2,08%. Dengan hasil tersebut, terbukti bahwa sistem cukup efektif dalam mendeteksi kendaraan yang mendekat dan memberikan peringatan kepada pengemudi tuna rungu, sehingga dapat meningkatkan keselamatan dan kenyamanan pengguna saat berkendara.
Kata kunci— Internet of Things (IoT), Penyandang Tuna Rungu, Sensor Suara FC-04, Sensor Jarak HC-SR04, Keselamatan Berkendara, Peringatan Visual, Akurasi Sensor.