PENGARUH RELIGIOSITAS DAN PENGETAHUAN HALAL SEPATU BERBAHAN DASAR KULIT BABI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI PADA PENGGUNA NEW BALANCE) - Dalam bentuk buku karya ilmiah

FARRAH DIVA ASTUTI

Informasi Dasar

13 kali
24.04.1365
000
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Pada zaman modern saat ini, salah satu industri yang tumbuh pesat adalah industri sepatu. New Balance menempati urutan ketiga TOP Brand Index 2023. Namun, terjadi perbedaan pemahaman antara sesama pengguna sepatu New Balance di media sosial tentang penggunaan bahan dasar kulit babi pada sepatu New Balance.. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh religiositas dan pengetahuan halal sepatu berbahan dasar kulit babi terhadap keputusan pembelian pengguna sepatu New Balance. Populasi yang digunakan dalam penelitian ini yaitu seluruh konsumen bergama Islam yang pernah membeli sepatu New Balance. Pengumpulan data dilakukan dengan metode non-probabilitas dengan teknik purposive sampling dan terkumpul sebanyak 100 responden dalam pengisian kuesioner.
Hasil penelitian ini, terdapat pengaruh positif dan signifikan antara religiositas sepatu berbahan dasar kulit babi terhadap keputusan pembelian pengguna sepatu New balance dengan thitung 2,541 dan terdapat pengaruh positif dan signifikan antara pengetahuan halal sepatu berbahan dasar kulit babi terhadap keputusan pembelian pengguna sepatu New balance dengan thitung 5,308. Kemudian religiositas dan pengetahuan halal sepatu berbahan dasar kulit babi secara simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian pengguna sepatu New balance dengan fhitung 44,683. Kontribusi pengaruh dari variabel independen religiositas dan pengetahuan halal terhadap variabel dependen keputusan pembelian sebesar 47,8% dan sisanya 52,2% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Kata Kunci: Religiositas, Pengetahuan Halal, Keputusan Pembelian
 

Subjek

CONSUMEN BEHAVIOUR
 

Katalog

PENGARUH RELIGIOSITAS DAN PENGETAHUAN HALAL SEPATU BERBAHAN DASAR KULIT BABI TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN (STUDI PADA PENGGUNA NEW BALANCE) - Dalam bentuk buku karya ilmiah
 
 
 

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

FARRAH DIVA ASTUTI
Perorangan
Sherly Artadita
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2024

Koleksi

Kompetensi

  • KBI2L3 - PERILAKU KONSUMEN

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini