Perancangan ini membahas bagaimana merancang tas carrier Eleven Outdoor dengan fitur solar panel dan rechargeable battery yang dapat menunjang aktifitas pendakian juga dengan visual branding produk yang menarik. metode penggalian data yang digunakan pada perancangan ini adalah metode mix menggunakan metode kualitatif dan kuantitatif dan juga menggunakan metode User Centered Design, perancangan ini didasari oleh kurangnya perbekalan alat penyimpanan daya listrik yang dibawa oleh pendaki gunung yang bertujuan untuk menunjang aktifitas pendakian, Tidak tersedianya layanan pengisian baterai alat elektronik penunjang aktifitas pendakian pada prosesnya yang menyebabkan kurangnya daya listrik yang dibutuhkan pendaki gunung. Data yang diperoleh pada perancangan ini didapat dari penyebaran kuisioner kepada komunitas dan individu pendaki gunung yang ada di Kota dan Kabupaten Bandung, data wawancara dengan WANADRI, dan data dari Eleven Outdoor. Benefit dari perancangan ini sendiri adalah terbuatnya produk tas carrier dengan fitur solar panel dan rechargeable battery yang dapat menunjang aktifitas pendakian juga dengan visual branding produk yang menarik.