PT. Jasa Raharja merupakan salah satu dari empat perusahaan badan usaha milik negara (BUMN) yang berasal dari hasil menasionalisasi perusahaan Belanda. PT Jasa Raharja bergerak dibidang asuransi sosial, yang mana Perusahaan ini bertanggung jawab dalam mengelola asuransi kecelakaan lalu-lintas. PT Jasa Raharja menawarkan dua jenis program asuransi sosial, yaitu asuransi kecelakaan pada transportasi umum dan asuransi tanggung jawab menurut hukum terhadap pihak ketiga.
PT. Jasa Raharja dalam perancangan ini merupakan kantor pusat dari PT. Jasa Raharja yang berlokasi di Jakarta Selatan. Kantor Jasa Raharja Pusat memiliki tujuan untuk membangun suasana kantor yang produktif sehingga dapat meningkatkan kinerja karyawan yang berbanding lurus dengan pelayanan kepada masyarakat yang lebih baik lagi. Berdasarkan hasil observasi, studi literatur dan hasil wawancara yang telah dilakukan. Perancangan Interior Kantor Jasa Raharja Pusat ini menerapkan pendekatan aktivitas dengan tema Natural and Green dan konsep coworking space sebagai solusi dari permasalahan desain yang ditemukan. Konsep tersebut diaplikasikan pada sistem organisasi ruang, tingkat konsentrasi aktivitas, konsep tata ruang serta konsep visual.