Pada era teknologi yang semakin maju, memanfaatkan teknologi dalam berbagai bidang sangat penting, seperti bidang kuliner terutama kafe. Manajemen kafe yang masih manual tentu saja sering sekali terjadi kesalahan pada saat pembukuan dan juga sistem pembelian makanan dan minuman yang masih memerlukan antre dikasir tentunya akan membuat manajemen kafe dan pelayanan konsumen menjadi kurang efektif dan efisien. Penggunaan teknologi pemindaian kode QR sebagai sarana pemesanan makanan dan minuman, serta pembukuan secara otomatis akan sangat membantu dalam pengelolaan data pada kafe. Hal tersebut membuat aspek manajemen kafe, dan pelayanan konsumen semakin efisien serta efektif. Karena manajemen kafe secara otomatis dapat menghindari kesalahan dalam proses pembukuan, serta konsumen tentunya tidak perlu antre dikasir untuk membeli makanan dan minuman. Aplikasi Cafeasy diperkenalkan sebagai solusi untuk mendukung pelanggan memesan makanan di kafe dengan memindai kode QR. Selain itu, Cafeasy juga menyediakan fitur pembukuan secara otomatis, yang berarti fitur pada Cafeasy sejalan dengan manfaat penggunaan teknologi pada kafe. Pengembangan Cafeasy menggunakan MERN(MongoDB, Express JS, React JS, Node JS) Stack dan berfokus pada sistem backend. MongoDB sebagai database, dan Express JS sebagai controller yang membantu dalam pengimplementasiannya. Express JS digunakan dalam pembuatan endpoint API dengan beberapa metode. Endpoint API yang dibuat berjalan sesuai dengan expect output, dan performa pemuatan data juga tidak menghabiskan waktu sampai 1 detik. Namun performa pemuatan data tersebut juga bergantung dengan koneksi internet pada perangkat.
Kata Kunci: MERN Stack, Express JS, MongoDB, Node JS, Backend, API.