Anak adalah anugerah yang diberikan oleh Allah kepada kita sebagai orang tua. Kehadirannya memberikan keceriaan dalam keluarga. la adalah masa depan para orang tua. Kepadanya para orang tua menyandarkan harapan tentang masa depan. Tidak mengherankan, kelahiran seorang anak akan disambut dengan meriah. Pesta dan upacara diadakan sebagai bentuk syukur dan gembira.
Demikian pentingnya anak bagi orang tua, dalam salah satu hadisnya, Nabi saw. menyebut bahwa salah satu amalan yang pahalanya terus mengalir adalah doa anak saleh. Maka, menjadi keharusan bagi para orang tua untuk mencetak anaknya menjadi generasi yang saleh dan salihah. Agar mereka tumbuh sebagai pejuang Islam dan investasi di akhirat.
Buku ini hadir untuk memberikan panduan bagi para orang tua dalam mendidik anak sesuai dengan koridor agama. Metode metode mengenalkan anak tentang rukun Islam dan iman dipaparkan secara detail, sehingga memudahkan orang tua menerapkannya di rumah. Pengenalan atas fondasi-fondasi agama ini diharapkan dapat menumbuhkan karakter generasi islami yang kukuh dan teguh dalam beragama.
Dengan pendekatan yang penuh cinta dan kasih, "Happy Islamic Parenting" menjadi panduan yang membangkitkan semangat dalam mendidik anak-anak secara Islami, sehingga dapat mencetak generasi yang berakhlak, berbudi luhur, dan bahagia di dunia dan akhirat. Buku ini memberikan inspirasi bagi para orangtua Muslim untuk menjadi panutan dan pembimbing yang baik, membentuk keluarga yang harmonis, serta menanamkan nilai-nilai Islami yang kokoh dalam kehidupan sehari-hari.