Pada saat sekarang, jasa sudah mendominasi ekonomi dunia dan semakin berkembang pesat. Teknologi berkembang secara dramatis. Perusahaan Industri mungkin akan semakin menurun dengan munculnya model bisnis yang lebih mengarah ke jasa. Oleh sebab itu, buku Pemasaran Jasa Abad 21 ini akan membahas tentang berbagai konsep dan permodelan yang berkembang khususnya pada sektor jasa.
Skripsi kerap menjadi momok bagi mahasiswa, khususnya mereka yang sudah semester akhir. Tidak sedikit mahasiswa yang merasa terbebani dan kewalahan mengerjakan skripsi.
Padahal, ibarat sebuah kejuaraan, skripsi adalah garis finis yang wajib dilewati oleh setiap mahasiswa yang ingin merampungkan studinya di perguruan tinggi. Buku ini adalah panduan bagi setiap mahasiswa yang ingin menyusun skripsi dengan cepat dan lancar, bahkan hanya dalam 21 hari. Di dalamnya memuat panduan menyusun skripsi dari nol, mulai dari mengukur kemampuan diri, memilih topik, menentukan judul, memilih pendekatan penelitian, hingga cara memahami dosen pembimbing agar proses penyusunan skripsi berjalan lancar