Analisis Kinerja Spanning Tree Protocol Pada Jaringan Software Defined Network (SDN) Menggunakan Aruba VAN Controller

MUHAMMAD RAFIF ASYRAF

Informasi Dasar

21.04.2674
621.385 1
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Software Defined Network (SDN) merupakan arsitektur baru dalam jaringan yang memisahkan control plane dan data plane. Aruba VAN Controller menyediakan pemusatan control pada suatu jaringan yang berbasiskan protokol OpenFlow. Spanning Tree Protocol digunakan untuk mencegah terjadinya broadcast storm ataupun looping data pada saat proses pengiriman data. Penelitian ini menganalisa QoS (Quality of Service) pada arsitektur jaringan SDN yang akan dibangun menggunakan kontroler Aruba VAN. Pengujian parameter QoS menggunakan skenario yang sama dengan penelitian sebelumnya, yaitu diberikan variasi background traffic sebesar 50 Mbps, 100 Mbps, 150 Mbps, dan 200 Mbps. Komunikasi data menggunakan protokol UDP dengan jumlah data yang dikirimkan 1000 pps selama 15 detik. Hasil penelitian ini mendapatkan analisis perfomansi kontroler Aruba VAN menggunakan Spanning Tree Protocol yang telah berhasil dilakukan. Hasil pengujian parameter QoS seperti nilai throughput, pada Aruba VAN sebesar 3178,271 Kbps lebih baik dibandingkan dengan nilai rata-rata throughtput pada POX sebesar 2009,392 Kbps, namun lebih rendah dibandingkan dengan nilai throughput pada RYU sebesar 3182,197 Kbps, nilai delay Aruba VAN sebesar 0,146 ms lebih kecil dibandingkan dengan POX controller sebesar 239,66 ms dan lebih besar dibandingkan dengan nilai delay yang pada RYU controller sebesar 0,051 ms. Selanjutnya untuk nilai jitter, pada Aruba VAN sebesar 0,065 ms lebih baik dibandingkan dengan nilai rata-rata jitter pada POX sebesar 6,232 ms dan lebih tinggi apabila dibandingkan dengan nilai jitter pada RYU yang memiliki rata-rata sebesar 0,014 ms. Selanjutnya untuk nilai packet loss, variasi background traffic tidak berpengaruh terhadap nilai packet loss yang didapatkan pada Aruba VAN controller dan RYU controller yang menghasilkan nilai packet loss sebesar 0%, sedangkan pada POX controller masih terdapat nilai rata-rata packet loss sebesar 1,743% apabila ditambahkan background traffic dalam setiap pengujian. Kinerja dari Aruba VAN controller masih lebih baik dibandingkan dengan POX controller, namun masih kurang baik apabila dibandingkan dengan RYU controller.

Kata Kunci: Software Defined Network, SDN, Aruba VAN Controller, OpenFlow, Spanning Tree Protocol, QoS

Subjek

NETWORKED ANALYSIS
 

Katalog

Analisis Kinerja Spanning Tree Protocol Pada Jaringan Software Defined Network (SDN) Menggunakan Aruba VAN Controller
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MUHAMMAD RAFIF ASYRAF
Perorangan
Sofia Naning Hertiana, Arif Indra Irawan
Indonesia

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini