ANALISIS PENGEMBANGAN KOMUNIKASI PEMASARAN INTERAKTIF PADA MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, STO BANJARAN, BANDUNG TAHUN 2021

MOCHAMAD ZIDAN PAMUNGKAS

Informasi Dasar

156 kali
21.06.152
658.84
Karya Ilmiah - TA (D3) - Reference

Abstraksi

STO Banjaran merupakan salah satu sentra telepon otomat yang memiliki peranan penting dalam mendukung aktivitas telekomunikasi di wilayah Banjaran dan sekitarnya. STO Banjaran memiliki strategi dalam memasarkan produk indihome yaitu dengan cara door to door dan open table. Untuk pemasaran secara digital STO Banjaran hanya memanfaatkan sistem SEO yang dimiliki oleh Telkom Indonesia untuk memasarkan produk, namun pemasaran secara interaktif dengan menggunakan media sosial belum dapat mendorong penjualan produk Indihome dan layanan lainnya. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui perancangan promosi yang dilaksanakan dan melakukan pengembangan terhadap konten interaktif pada media sosial guna mendukung pemasaran dan penjualan produk Indihome di STO Banjaran. Penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif yaitu menggambarkan dan menguraikan data-data yang sudah terkumpul secara deskriptif dengan menggunakan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi dan penelitian lapangan guna memperoleh data yang baik dan dapat dijadikan objek penelitian, serta melakukan dokumentasi pada aktivitas penelitian di perusahaan tersebut. Dalam melakukan tahap penelitian, pengembangan dan penerapan konten interaktif pada media sosial Instagram, penulis mengelola akun Instagram dan mengembangkan konten promosi interaktif dengan menggunakan beberapa fitur Instagram, selain itu penulis melakukan perhitungan pada insights Instagram guna mengukur efektifitas konten terhadap keterikatan dengan pengguna Instagram. Hasil dari pengembangan dan penerapan konten interaktif pada media sosial Instagram yang dilakukan oleh penulis selama melakukan penelitian berlangsung efektif, hasil tersebut penulis dapati setelah melakukan pengukuran pada Instagram insights.

Kata Kunci : Konten Interaktif, Instagram, Pemasaran Media Sosial

Subjek

Marketing - advertising
 

Katalog

ANALISIS PENGEMBANGAN KOMUNIKASI PEMASARAN INTERAKTIF PADA MEDIA SOSIAL INSTAGRAM PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, STO BANJARAN, BANDUNG TAHUN 2021
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

MOCHAMAD ZIDAN PAMUNGKAS
Perorangan
Widya Sastika
Indonesia

Penerbit

Universitas Telkom, D3 Manajemen Pemasaran
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini