ANALISIS KINERJA MULTIPLE PULSE POSITION MODULATION TERHADAP INTERFERENSI LAMPU NEON PADA SISTEM VLC (MULTIPLE PULSE POSITION MODULATION PERFORMANCE ANALYSIS TOWARDS FLUORESCENT LAMP INTERFERENCE IN VLC SYSTEM)

NAFFISA NAUFAL ANDRIANI

Informasi Dasar

163 kali
21.04.1973
621.382 7
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

Seiring dengan perkembangan zaman, teknologi komunikasi juga mengalami perkembangan yang pesat. Sistem komunikasi yang terus dikembangkan adalah komunikasi nirkabel. Visible Light Communication (VLC) merupakan sistem komunikasi nirkabel yang menyampaikan informasi menggunakan spektrum cahaya tampak. Namun, tidak dapat dihindari dalam setiap proses komunikasi selalu ada interferensi yang mempengaruhi kinerja sistem. Terdapat dua jenis interferensi pada sistem VLC, yaitu interferensi alami yang berasal dari matahari dan interferensi cahaya sekitar yang berasal dari lampu neon ataupun lampu pijar. Pada Tugas Akhir ini dibuat simulasi tentang pengaruh interferensi lampu neon pada kinerja sistem VLC. Simulasi ini di terapkan pada ruangan tertutup dengan asumsi kanal Line Of Sight (LOS). Terdapat dua skenario yang dilakukan pada Tugas Akhir ini. Skenario I, yaitu penyampaian informasi dengan sistem VLC tanpa adanya interferensi, sedangkan skenario II merupakan penyampaian informasi dengan adanya interferensi yang bersumber dari lampu neon. Teknik modulasi yang digunakan dalam simulasi ini adalah Multiple Pulse Position Modulation (MPPM). Hasil akhir dari simulasi menunjukkan bahwa sistem VLC pada skenario I memiliki performansi yang lebih baik dibandingkan dengan sistem VLC pada skenario II. Hal ini dibuktikan dengan hasil maksimum distribusi SNR pada skenario I sebesar 41.46 dB dan pada skenario II sebesar 41.1 dB. Sedangkan nilai BER yang didapatkan pada skenario I dengan modulasi 2-PPM memperoleh nilai 0,416, pada modulasi 4-PPM memperoleh nilai 0,335, dan modulasi 8-PPM memperoleh nilai 0,231. Pada skenario II nilai BER yang didapatkan dengan modulasi 2-PPM memperoleh nilai 0,466, pada modulasi 4-PPM memperoleh nilai 0,432, dan modulasi 8-PPM memperoleh nilai 0,384. Hal ini juga menunjukkan bahwa modulasi 8-PPM merupakan modulasi yang paling baik untuk mengirimkan data dibandingkan dengan modulasi 2-PPM dan 4-PPM.

Kata Kunci : VLC, MPPM, BER, SNR, LED, Lampu Neon ABSTRACT

Along with the times, communication technology is also experiencing rapid development. The communication system that continues to be developed is wireless communication. Visible Light Communication (VLC) is a wireless communication system that conveys information about the visible spectrum. However, it is unavoidable in every communication process there is always interference that affects system performance. There are two types of interference in the VLC system, which is natural interference from the sun and ambient light interference from fluorescent or incandescent lamps. In this final project, a simulation is made about the effect of fluorescent lamp interference on the performance of the VLC system. This simulation is carried out in a closed room assuming a Line Of Sight (LOS) channel. There are two scenarios carried out in this Final Project. The first scenario is the delivery of information using the VLC system without interference, while the second scenario is the delivery of information with interference from fluorescent lights. The modulation technique used in this simulation is Multiple Pulse Position Modulation (MPPM). The final results of the simulations show that the VLC system in scenario I has a better performance compared to the VLC system in scenario II. This is evidenced by the results of the distribution maximum SNR in scenario I amounted to 41.46 dB SNR distribution and maximum results in scenario II amounted to 41.1 dB. While the BER value obtained in scenario I with 2-PPM modulation obtained a value of 0.416, in 4-PPM modulation obtained a value of 0.335, and with 8-PPM modulation obtained a value of 0.231. In scenario II the BER value obtained with 2-PPM modulation is 0.466, in 4-PPM modulation is 0.432 and with 8-PPM modulation is 0.384. It also shows that 8-PPM modulation is the best modulation to transmit data compared to 2-PPM and 4-PPM modulation.

Key Words : VLC, MPPM, BER, SNR, LED, fluorescent lamp.

Subjek

Optical communications
 

Katalog

ANALISIS KINERJA MULTIPLE PULSE POSITION MODULATION TERHADAP INTERFERENSI LAMPU NEON PADA SISTEM VLC (MULTIPLE PULSE POSITION MODULATION PERFORMANCE ANALYSIS TOWARDS FLUORESCENT LAMP INTERFERENCE IN VLC SYSTEM)
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

NAFFISA NAUFAL ANDRIANI
Perorangan
AKHMAD HAMBALI, M. IRFAN MAULANA
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Bandung
2021

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini