Seiring dengan perkembangan system komunikasi seluler, dimulai dari penerapan system komunikasi seluler dimulai dari generasi pertama AMPS, generasi kedua GSM sampai saat ini yang telah memasuki generasi ketiga CDMA. Keuntungan yang bias didapatkan dari kelebihan yang diberikan oleh teknologi seluler, antara lain kemudahan melakukan hubungan komunikasi dengan mobilitas yang tinggi, keragaman layanan dan kecepatan dalam pengembangan yang saat ini menuju kearah layanan multimedia dengan lebar pita frekuensi yang lebar pada generasi keempat.
Kenyataan yang kita rasakan saat ini, bagi kalangan masyarakat Indonesia terutama untuk kalangan mahasiswa jurusan teknik elektro, masih menemui kesulitan dalam memperoleh dan mengakses informasi mengenai "Sistem Komunikasi Seluler CDMA 2000-1x". Hal tersebut disebabkan karena masih sedikit/minimnya referensi serta pembahasan mengenai pemahaman teori Code Division Multiple Access (CDMA) yang dimaksud. Dengan adanya buku ini, kiranya dapat membantu masyarakat Indonesia terutaman kalangan mahasiswa jurusan teknik elektro dalam memahami konsep dasar dari system komunikasi seluler CDMA 2000-1x serta perkembangan dari system komunikasi seluler di masa depan.