ABSTRAK
Penelitian ini dilatar belakangi permasalahan terkait bagaimana cara perusahaan dapat mempertahankan dan menjaga produktivitas karyawan pada saat working from home. Sehingga penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh working from terhadap produktivitas karyawan Witel Telkom Regional III Bandung Jawa Barat.
Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif-kausalitas. Pengambilan sampel dilakukan dengan teknik non probability sampling yang digunakan adalah sampel jenuh jumlah responden 96 responden karyawan Witel Telkom Regional III Bandung Jawa Barat. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif dan analisis regresi linier sederhana.
Hasil penelitian berdasarkan analisis deskriptif untuk variabel work from home sudah dalam kategori baik dengan nilai persentase sebesar 69,18%, variabel produktivitas kerja sudah dalam kategori baik dengan nilai persentase sebesar 71,79%, dan work from home berpengaruh signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan dengan besarnya pengaruh sebesar 8,7%.
Kata Kunci: Work From Home, Produktivitas Kerja, Witel Telkom Regional III Bandung Jawa Barat.