Dalam istilah praktis, deep learning merupakan bagian dari machine
learning. Sebuah model machine learning perlu 'diberitahu' untuk
bagaimana ia menciptakan prediksi akurat, dengan terus diberikan data.
Sementara model deep learning dapat mempelajari metode
komputasinya sendiri, dengan 'otaknya' sendiri, apabila diibaratkan.
Sebuah model deep learning dirancang untuk terus menganalisis data
dengan struktur logika yang mirip dengan bagaimana manusia
mengambil keputusan. Untuk dapat mencapai kemampuan itu, deep
learning menggunakan struktur algoritma berlapis yang disebut
artificial neural network (ANN).