PENGARUH IKLAN XL VERSI “SEJUTA MAWAR UNTUK MARWAN” DI MEDIA TELEVISI TERHADAP PROSES PEMBELIAN PADA MAHASISWA D3-S1 KOTA BANDUNG

FANISA MAULITANIA

Informasi Dasar

13.04.273
659.143
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK

 Persaingan bisnis pada industri telekomunikasi seluler di Indonesia berkembang pesat selama beberapa tahun terakhir. Berkembangnya persaingan bisnis ini ditandai dengan semakin meningkatnya jumlah pengguna telepon seluler. Hal inilah yang memicu para perusahanan provider di Indonesia salah satunya PT XL Axiata untuk melakukan promosi melalui iklan di media televisi. Adapun salah satu iklan yang diluncurkan oleh PT XL Axiata yaitu iklan XL 'Sejuta Mawar untuk Marwan'.
 Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa besar pengaruh variabel pesan iklan, ilustrasi cerita, musik atau jingle iklan, dan bintang iklan terhadap proses pembelian baik secara parsial maupun simultan. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif. Data diperoleh dengan menyebar kuesioner dengan teknik convenience sampling.Metode analisis data yang digunakan adalah metode analisis jalur (path analysis).
  Dari hasil penelitian membuktikan bahwa terdapat pengaruh secara simultan dari variabel iklan pada media televisi terhadap proses pembelian. Iklan XL pada media televisi yang mempunyai sub variabel yakni pesan iklan, ilustrasi cerita, musik atau jingle iklan, dan bintang iklan, berpengaruh secara simultan sebesar 60,5% terhadap proses pembelian. Sedangkan keempat variabel pada iklan media televisi yakni pesan iklan, ilustrasi cerita, musik atau jingle iklan secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap proses pembelian. Pesan iklan berpengaruh sebesar 18,2%, ilustrasi cerita berpengaruh sebesar 13,3%, musik atau jingle iklan berpengaruh sebesar 9,8%, dan bintang iklan berpengaruh sebesar 19,2% terhadap proses pembelian.
 Kesimpulan dari penelitian ini adalah terdapat pengaruh baik secara simultan maupun parsial dari variabel pesan iklan, ilustrasi cerita, musik atau jingle iklan, dan bintang iklan terhadap proses pembelian. Namun jika dilihat dari tanggapan responden, kesukaan akan bintang iklan dan evaluasi produk XL dengan produk operator lainnya masih lebih rendah dari variabel lainnya, maka sebaiknya pemilihan bintang iklan serta kualitas produk XL lebih diperhatikan lagi.

Kata Kunci : Iklan Pada Media Televisi, Proses Pembelian

Subjek

ADVERTISING IN TELEVISION
CONSUMER BEHAVIOR

Katalog

PENGARUH IKLAN XL VERSI “SEJUTA MAWAR UNTUK MARWAN” DI MEDIA TELEVISI TERHADAP PROSES PEMBELIAN PADA MAHASISWA D3-S1 KOTA BANDUNG
 
xi, 132p.: il.; 21,5 cm+lampiran
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

FANISA MAULITANIA
Perorangan
MAYA ARIYANTI
 

Penerbit

[ Library & Knowledge Center ] MBTI, Institut Manajemen TELKOM
Bandung
2012

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini