PENGARUH PSIKOLOGI KONSUMEN DAN KARAKTERISTIK KONSUMEN TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK FLEXI TRENDY DI KOTA BANDUNG

HENDRIK PURNAMA SURYA NUGRAHA

Informasi Dasar

13.04.086
658.834 2
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

ABSTRAK Perilaku konsumen dapat dilihat pada psikologi konsumen dan karakteristik konsumen dalam menerima rangsangan pemasaran dan rangsangan lain untuk mempengaruhi proses keputusan pembelian. Dengan mengetahui psikologi konsumen dan karakteristik konsumen suatu perusahaan dapat mengetahui sejauh mana faktor konsumen dapat menunjang tujuan akhir dari perusahaan. Hasil penilaian akan digunakan sebagai dasar untuk mempertimbangakan kebijakan perusahaan dalam menentukan strategi pemasaran. Tujuan diadakannya penelitian ini adalah 1) Untuk mengetahui psikologi konsumen produk Flexi Trendy di Kota Bandung. 2) Untuk mengetahui karakteristik konsumen produk Flexi Trendy di Kota Bandung. 3) Untuk mengetahui proses keputusan pembelian konsumen produk Flexi Trendy di Kota Bandung. 4) Untuk mengetahui pengaruh motivasi, persepsi, pembelajaran, memori terhadap proses keputusan pembelian produk Flexi Trendy di Kota Bandung. 5) Untuk mengetahui pengaruh budaya, sosial, personal terhadap proses keputusan pembelian produk Flexi Trendy di Kota Bandung. Jenis penelitian yang digunakan adalah deksriptif dan eksplanatory dengan teknik convenience sampling serta dengan jumlah sampel 400 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis SEM (Structural Equation Model) dengan alat bantu LISREL 8.8 (student), IBM AMOS 20, SPSS 16.0. Dalam penelitian ini terdapat temuan bahwa psikologi konsumen mempengaruhi proses keputusan pembelian sebesar 55% dengan indikator yang mempengaruhi psikologi konsumen yaitu motivasi sebesar 73%, pesepsi 82%, pembelajaran 80%, memori 85%. Untuk karakteristik konsumen sendiri mempengaruhi proses keputusan pembelian sebesar 33% dengan indikator yang mempengaruhi karakteristik konsumen yaitu budaya dan sosial sebesar 83%, pribadi/personal sebesar 62%. Dari hasil analisis didapatkan bahwa psikologi konsumen dan karakteristik konsumen mempengaruhi proses keputusan pembelian. Berdasarkan hasil penelitian, maka TelkomFlexi perlu memperhatikan indikator dari psikologi konsumen dan karakteristik konsumen agar dapat meningkatkan proses keputusan pembelian dari konsumen Flexi Trendy di Kota Bandung. Kata Kunci : Psikologi Konsumen, Karakteristik Konsumen, Proses Keputusan Pembelian, Consumer Behaviour.

Subjek

CONSUMER PSYCHOLOGY
CONSUMER RESEARCH, MARKETING RESEARCH

Katalog

PENGARUH PSIKOLOGI KONSUMEN DAN KARAKTERISTIK KONSUMEN TERHADAP PROSES KEPUTUSAN PEMBELIAN PRODUK FLEXI TRENDY DI KOTA BANDUNG
 
xviii, 146p.: il.; 21,5 cm & lampiran.
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

HENDRIK PURNAMA SURYA NUGRAHA
Perorangan
Indira Rachmawati
 

Penerbit

[ Library & Knowledge Center ] MBTI , Institut Manajemen TELKOM
Bandung
2012

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini