PERANCANGAN PERBAIKAN LAYANAN E-COMMERCE MAGMA APPAREL MENGGUNAKAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT

DINA DWI NOVELLA

Informasi Dasar

20.04.1553
658.5
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Magma Apparel merupakan clothing brand yang dimiliki oleh vokalis Hello Band yaitu Widi Nugroho. Magma Apparel berdiri sejak tahun 2005, dimana pada saat itu dunia fashion belum banyak seperti saat sekarang ini. Magma Apparel berfokus pada penjualan di dunia fashion, seperti : T-shirt, jaket, pants & chinos, topi, ikat pinggang, sweater, sandal, dompet, kemeja. Namun penjualan masih dilakukan di offline store yang terletak di Jl. Gamelan No.10, Turangga, Kec. Lengkong, Kota Bandung, Jawa Barat 40251. Penjualan secara offline ini hanya berfokus kepada penjualan reseller. Pada tahun 2019 Magma Apparel melakukan perkembangan dengan melakukan proses penjualan melalui e-commerce. Penelitian ini bertujuan untuk memberikan rekomendasi untuk meningkatkan kualitas layanan e-commerce Magma Apparel berdasarkan 15 true customer needs yang didapatkan dari penelitian sebelumnya yaitu “Perancangan Kebutuhan Layanan E-commerce Magma Apparel Dengan Menggunakan Refined Kano dan Metode E-servqual” dengan menggunakan metode Quality Function Deployment (QFD). QFD dilakukan menggunakan tiga tahap yaitu Iterasi satu (House of Quality) untuk mengidentifikasi true customer needs yang digunakan untuk menentukan karakteristik teknis prioritas. Tahap selanjutnya mengembangkan konsep untuk membuat beberapa konsep alternatif dan akan dipilih oleh pihak Magma Apparel untuk dikembangkan. Tahap terakhir yaitu Iterasi dua (Part Deployment) menentukan critical part prioritas berdasarkan karakteristik teknis prioritas. Hasil dari penelitian ini adalah menghasilkan 11 karakteristik teknis prioritas yang akan dikembangkan pada tahap selanjutnya, dan menghasilkan 12 critical part prioritas. Rekomendasi akhir didapatkan dari hasil pengolahan data, studi literatur, brainstorming dengan pihak perusahaan dan benchmarking dengan pesaing. Kata Kunci : Quality Function Deployment (QFD), House of Quality (HoQ), Part Deployment, E-commerce

Subjek

MANAGEMENT PRODUCT
 

Katalog

PERANCANGAN PERBAIKAN LAYANAN E-COMMERCE MAGMA APPAREL MENGGUNAKAN METODE QUALITY FUNCTION DEPLOYMENT
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

DINA DWI NOVELLA
Perorangan
SARI WULANDARI, BOBY HERA SAGITA
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Industri
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini