PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PERUM BULOG DIVISI REGIONAL JAWA BARAT

SITI DIAN RAHMAWATI

Informasi Dasar

51 kali
20.04.1301
658.3
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Kualitas sumber daya manusia yang unggul dan profesional sangat dibutuhkan dalam pencapaian produktivitas perusahaan. Sebagai perusahaan yang memiliki tanggung jawab untuk selalu memberikan yang terbaik bagi stakeholder, salah satu faktor yang dapat meningkatkan produktivitas kerja karyawan Perum Bulog Divisi Regional (Divre) Jawa Barat adalah lingkungan kerja dan karakteristik individu. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui pengaruh lingkungan kerja dan karakteristik individu terhadap produktivitas kerja karyawan di Perum Bulog Divre Jawa Barat. Tujuan dilakukannya penellitian ini adalah untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana lingkungan kerja, karakteristik individu, produktivitas kerja karyawan, dan pengaruh lingkungan kerja dan karateristik individu terhadap produktivitas kerja karyawan Perum Bulog Divre Jawa Barat. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan jenis penelitian analisis deskriptif. Pengambilan sampel menggunakan teknik non-probability sampling jenis sampling jenuh, dengan jumlah responden sebanyak 63 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil penelitian ini, secara parsial (uji t) lingkungan kerja berpengaruh positif terhadap produktivitas kerja karyawan, namun belum signifikan pada tingkat keyakinan 95%. Karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan Perum Bulog Divre Jawa Barat. Hasil uji secara simultan (uji f), lingkungan kerja dan karakteristik individu berpengaruh positif dan signifikan terhadap produktivitas kerja karyawan Perum Bulog Divre Jawa Barat. Kesimpulan pada penelitian ini, lingkungan kerja dan karakteristik individu terhadap produktivitas kerja karyawan Perum Bulog Divre Jawa Barat memiliki kategori baik. Namun, masih terdapat beberapa indikator dari setiap variabel yang masih perlu untuk diperhatikan seperti, kualitas karyawan, penggunaan warna pada ruangan, program kerja sama antar karyawan, dan keamanan dalam bekerja. Kata kunci: Lingkungan kerja, karakteristik individu, dan produktivitas.

Subjek

HUMAN RESOURCES
 

Katalog

PENGARUH LINGKUNGAN KERJA DAN KARAKTERISTIK INDIVIDU TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PERUM BULOG DIVISI REGIONAL JAWA BARAT
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

SITI DIAN RAHMAWATI
Perorangan
SYARIFUDDIN
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Administrasi Bisnis
Bandung
2020

Koleksi

Kompetensi

 

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini