ANALISIS PERBANDINGAN CODEC G.729 DAN G.711 PADA STANDAR IEEE 802.11ah DENGAN MEKANISME PERUBAHAN MCS DAN RAW SLOT UNTUK LAYANAN VOIP

RESMA SONYA NUR`AFIFAH

Informasi Dasar

19.04.3709
384.13
Karya Ilmiah - Skripsi (S1) - Reference

Dewasa ini, pertumbuhan jumlah user semakin meningkat dan kebutuhan masyarakat yang semakin tinggi dikarenakan teknologi yang mampu menunjang akan kebutuhan masyarakat. Selain itu jaringan wireless terus berkembang untuk memenuhi kebutuhan. Dengan permasalahan tersebut, maka WLAN pada standar IEEE 802.11 mengenalkan task group baru yang disebut IEEE.802.11ah. IEEE 802.11ah merupakan standarisasi dari pengembangan IEEE 802.11 yang memiliki cakupan area jangkauan transmisi yang luas, memiliki konsumsi energi yang lebih rendah, dan mampu melayani banyak device.

Pada penelitian tugas akhir ini akan dilakukan analisis perubahan MCS dan RAW Slot pada standar IEEE 802.11ah untuk layanan VoIP dengan membandingkan dua codec yaitu G.729 dan G.711. Perancangan sistem simulasi dilakukan dengan dua buah skenario yaitu perubahan MCS dan RAW Slot. Pada simulasi penelitian ini menggunakan simulator jaringan yaitu Network Simulator 3 pada layanan VoIP dengan membandingkan dua codec yaitu G.729 dan G.711 serta melihat bagaimana pengaruhnya terhadap perfomansi jaringan. Dalam hal ini average delay, throughput, dan packet delay ratio (PDR) menjadi parameter pengukuran pada penelitian tugas akhir ini.

Hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, pada skenario perubahan MCS, penggunaan MCS 8 (Bandwidth 2Mhz, datarate 7800 Kbps) dengan codec G.729 menghasilkan performansi yang lebih baik diantara MCS yang lain untuk layanan VoIP. Diperoleh nilai delay 148 ms, nilai PDR sebesar 57 %. Namun untuk throughput, penggunaan MCS 8 (Bandwidth 2Mhz, datarate 7800 Kbps) pada codec G.711 memperoleh nilai throughput yang lebih tinggi sebesar 0,499 Mbps. Sedangkan untuk skenario perubahan RAW Slot, codec G.729 juga menghasilkan performansi yang lebih baik dibandingkan codec G.711 dengan memiliki nilai delay yang rendah dan tinggi pada nilai PDR, namun untuk nilai throughput codec G.729 lebih rendah dibandingkan codec G.711.

Kata Kunci : Codec, IEEE 802.11ah, MCS, RAW, VoIP.

Subjek

TELECOMMUNICATION ENGINEERING
 

Katalog

ANALISIS PERBANDINGAN CODEC G.729 DAN G.711 PADA STANDAR IEEE 802.11ah DENGAN MEKANISME PERUBAHAN MCS DAN RAW SLOT UNTUK LAYANAN VOIP
 
 
Indonesia

Sirkulasi

Rp. 0
Rp. 0
Tidak

Pengarang

RESMA SONYA NUR`AFIFAH
Perorangan
Doan Perdana, Istikmal
 

Penerbit

Universitas Telkom, S1 Teknik Telekomunikasi
Bandung
2019

Koleksi

Kompetensi

  • TTH4B4 - TUGAS AKHIR
  • TUI4B4 - TUGAS AKHIR
  • III4A4 - TUGAS AKHIR

Download / Flippingbook

 

Ulasan

Belum ada ulasan yang diberikan
anda harus sign-in untuk memberikan ulasan ke katalog ini