Seiring dengan perkembangan teknologi yang pesat, informasi telah berubah menjadi kebutuhan pokok bagi manusia. Dewasa ini, banyak solusi-solusi berbasis sistem informasi yang menawarkan berbagai paket solusi sebagai pendukung proses bisnis perusahaan. Salah satu penyedia solusi tersebut adalah Sistem Enterprise Resource Planning (ERP) yang hadir dengan menawarkan integrasi dan otomatisasi proses bisnis, sehingga dapat mempercepat proses bisnis. Adapun salah satu software open-source ERP yang fleksibel yaitu odoo. CV. Inti Karet merupakan perusahaan Usaha Kecil Menengah (UKM) yang bergerak pada bidang produksi karet. Dalam proses pengolahan karet tentunya terdapat limbah sisa hasil produksi dapat mencemari lingkungan, seperti melakukan pembuangan limbah sembarangan dan melakukan pembakaran limbah karet. Sebagai perusahaan UKM, CV. Inti Karet cocok untuk menerapkan odoo dalam menjalankan proses bisnisnya. Sistem Odoo yang akan diterapkan pada CV. Inti Karet yaitu sistem green manufacturing dengan menggunakan metode Accelerated SAP (ASAP). Hal ini dilakukan, agar perusahaan dapat melakukan monitoring terhadap limbah dalam pengolahan karet.