Primajasa merupakan Perusahaan yang bergerak di bidang transportasi, berdiri pada tahun 1990 oleh Bapak Amir Mahpud, yang merupakan pemilik Mayasari Grup. Oleh karena itu diperlukan suatu aplikasi pendukung monitoring untuk pegawai dan penumpang, pemesanan tiket penumpang berbasis web. Penelitian ini bertujuan untuk membuat aplikasi monitoring dan pemesanan tiket untuk memberikan informasi yang tepat dan meningkatkan kinerja perusahaan dalam mencapai visi dan misi. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah dengan metode Waterfall. Hasil analisis ini diubah menjadi desain system informasi menggunakan Unified Modeling language (UML). Untuk memudahkan membaca desain system, maka dirancang user interface dengan menggunakan balsamiq mockup. Tahap terakhir adalah untuk menguji system informasi yang diusulkan. Adapun berdasarkan hasil presentasi dan kuesioner aplikasi yang telah dibuat terhadap pihak Primajasa diperoleh kesimpulan bahwasannya aplikasi telah memfasilitasi dan meningkatkan kualitas monitoring dan pemesanan tiket di Primajasa.