Bahasa asing merupakan salah satu hal yang sangat penting diera globalisasi ini, dengan mempelajari bahasa asing seseorang dapat berkomunikasi lebih jauh sehingga wawasan dalam teknologi informasi akan lebih terbuka dan luas. Salah satu bahasa asing yang diajarkan di Indonesia adalah bahasa Jepang, bahasa Jepang di Indonesia diajarkan mulai dari tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA), salah satu SMA yang mengajarkan bahasa Jepang adalah SMAN 1 Dayeuhkolot. Namun pembelajaran yang dilakukan di SMAN 1 Dayeuhkolot masih berjalan konvensional yaitu guru menyampaikan materi didepan kelas, siswa mendengarkan dan mencatat materi yang disampaikan oleh guru, serta pembelajaran yang terpaku oleh buku dinilai kurang menarik minat siswa. Karena itu guna mengatasi permasalahan-permasalahan yang ada dibuatlah aplikasi pembelajaran bahasa Jepang. Pada aplikasi ini terdapat fitur-fitur materi pemelajaran, kuis, dan penulisan huruf Jepang. Materi yang ada didalam aplikasi ini berdasarkan buku panduan yang digunakan di SMAN 1 Dayeuhkolot. Aplikasi ini dibangun mengunakan model Waterfall dan bahasa pemograman Java.
Kata Kunci: Java, Bahasa asing, Android, Jepang, Waterfall